Berita  

Urung Niat Unjuk Rasa, Pemuda Demokrat Indonesia Tunggu Kedatangan Kadis PUPR Taliabu

urung-niat-unjuk-rasa,-pemuda-demokrat-indonesia-tunggu-kedatangan-kadis-pupr-taliabu

Liputan4.Com, Maluku Utara – Rencana aksi protes oleh organisasi Pemuda Demokrat Indonesia (PDI) Cabang Taliabu, Maluku Utara, terpaksa ditunda.

Alasan ditundanya gerakan tersebut lantaran pendemo menunggu kedatangan Kepala Dinas PUPR Pulau Taliabu, Suprayidno yang di informasikan sedang berada diluar daerah.


Dilansir dari kilat.com, Sudarlin Untung, selaku koordinator aksi mengatakan, demonstrasi terpaksa ditunda karena pimpinan dinas terkait tidak berada di tempat.

“Waktu itu kami mau demo, tapi kami terima informasi kadis PUPR tidak ada di Taliabu,”tutur sudarlin, Selasa, 7/2 kemarin.

Sudarlin bilang, pihaknya berjanji bakal menggelar aksi ketika kepala dinas PUPR telah berada di taliabu.

“Kami ingatkan, kami akan demo besar-besaran. Sebab dengan adanya pimpinan mereka, tuntutan aksi bisa terjawab,” ungkapnya

Ia juga meluruskan isu miring yang dialamatkan kepada kelompok aksinya. Jika mereka telah disuap agar tidak berdemo.

“Kami membantah soal isu bahwa kami terima uang, sehingga kami batal demo. Itu tidak betul,” tegasnya.

Kata dia, kabar buruk itu sengaja dimainkan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab.

“Mungkin ada kelompok sakit hati,” cetusnya.

Diketahui, aksi demonstrasi bakal digelar dengan 2 (dua) tuntutan utama yakni pekerjaan proyek rabat beton Nggele-Lede yang diduga bermasalah, serta mempertanyakan pertanggungjawaban pinjaman daerah sebesar Rp.115 milyar.

Judul: Urung Niat Unjuk Rasa, Pemuda Demokrat Indonesia Tunggu Kedatangan Kadis PUPR Taliabu
Terbit juga di: LIPUTAN4.COM.
Reporter: REDAKSI