Berita  

“PAMMASE” Wujudkan Masyarakat Sehat, Kasi Dokkes Polres Maros Bersama Petugas Gizi Dan Bidan Mengunjungi Balita Penderita Stunting

“pammase”-wujudkan-masyarakat-sehat,-kasi-dokkes-polres-maros-bersama-petugas-gizi-dan-bidan-mengunjungi-balita-penderita-stunting

Liputan4.com Maros – Salah satu program Polres Maros “Pammase” yaitu Poros Maros mewujudkan masyarakat sehat.

Kasi Dokkes Polres Maros Ipda dr. Anastasia Desy Pratiwi bersama petugas Gizi Puskesmas Maros Baru Sitti Syamsiah,S Si.T., M.Kes dan petugas Bidan Kelurahan Baju Bodoa yang juga sebagai pendamping keluarga Musdalifah, A.Md mengunjungi balita penderita Stunting di Lingkungan Kassi Kebo , Kelurahan Baju Bodoa, Kecamatan Maros Baru, Kabupaten Maros, Rabu (08/02/2023) Pukul 09:20 wita.


Ibu kandung balita tersebut menjelaskan, anaknya lahir dengan kondisi normal saat ini telah berumur 3 tahun namun kondisinya tidak seperti anak balita pada umumnya.

Kasi Dokkes Polres Maros memberika. Edukasi kepada Ibu dari Balita Penderita Stunting

“Dia lahir normal umurnya sekarang ini 3 tahun namun kondisinya tidak seperti anak balita pada umumnya” ucapnya

Kunjungan dilakukan dengan maksud melihat secara langsung kondisi balita penderita Stunting serta memberikan edukasi tentang pola hidup sehat serta pemenuhan gizi yang bersumber dari makanan sehari hari.

Kasi Dokkes Polres Maros Ipda dr. Anastasia Desy Pratiwi menjelaskan ” kami bersama petugas Gizi dari puskesmas Maros Baru dan Bidan Kelurahan baju Bodoa yang juga pendamping keluarga memberikan edukasi kepada ibu kandung balita penderita stunting tentang pola hidup sehat serta pemenuhan gizi dari sumber makanan sehari-hari” ucapnya.

Lebih lanjut Kasidokkes Polres Maros Ipda dr. Anastasia Desy Pratiwi mengatakan Polres Maros akan memberikan bantuan untuk penderita stunting dalam rangka pemenuhan gizi.

“Polres Maros akan memberikan bantuan untuk penderita stunting dalam rangka pemenuhan gizi” ujar dr. Anastasia

Judul: “PAMMASE” Wujudkan Masyarakat Sehat, Kasi Dokkes Polres Maros Bersama Petugas Gizi Dan Bidan Mengunjungi Balita Penderita Stunting
Terbit juga di: LIPUTAN4.COM.
Reporter: Abdul Wahab