Berita  

Sholawatan Doa Awal Tahun dan Doa Bagi Korban Bencana Dilakukan Majelis Taklim Marimoi Maluku Utara di Timika

sholawatan-doa-awal-tahun-dan-doa-bagi-korban-bencana-dilakukan-majelis-taklim-marimoi-maluku-utara-di-timika

TIMIKA | Majelis Taklim Marimoi kerukunan Maluku Utara – Ternate di kabupaten Mimika lakukan Sholawatan dan doa awal tahun, sekaligus mendoakan saudara – saudara kita yang sedang mengalami bencana alam, kegiatan tersebut dilaksanakan di sp 4. Sabtu, 08/01/2022.

Sholawatan Doa Awal Tahun dan Doa Bagi Korban Bencana Dilakukan Majelis Taklim Marimoi Maluku Utara di Timika
Ketua Majelis Taklim Marimoi Kabupaten Mimika, Papua Hj. Rampeani Rachman S.pd

Kegiatan Sholawatan dan doa tersebut dipimpin oleh ketua DMI kabupaten Mimika, H Abd Mutholib Elwahan, S.Pd.
Mendoakan agar Tuhan menjauhkan segala malapetaka dan bencana yang akan menimpa kabupaten Mimika, provinsi Papua dan Negara republik Indonesia.


Ketua Majelis Taklim Marimoi Maluku Utara – Ternate di kabupaten Mimika, Hj Rampeani Rachman S.Pd mengatakan kami Majelis Taklim Marimoi tetap istiqomah dalam menjalankan kegiatan kegiatan keislaman yang diisi dengan kegiatan doa dan kegiatan – kegiatan kerohanian lainnya.

Dikatakannya, seperti diketahui bersama, dua tahun yang lalu terjadi bencana dan virus Corona yang mana telah membatasi kegiatan kita, bukan saja kegiatan peribadatan tetapi juga kegiatan kegiatan umum,” papar Hj Rampeani.

“Indonesia secara umum pada akhir – akhir ini terjadi bencana yang tidak kita duga, kabupaten Mimika juga diprediksi akan terjadi hal yang sama. Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan Sholawatan dan doa awal tahun, kita bisa bermunajat kepada Allah untuk kabupaten Mimika agar dijauhkan dari bencana dan marabahaya yang pastinya tidak diinginkan oleh umat beragama dan seluruh umat manusia, ” Pungkas Hj. Rampeani.

Hajja Rampeani yang juga tokoh perempuan Mimika timur itu menambahkan, Ini adalah suatu program wajib dan rutin akan kita lakukan oleh Majelis Taklim Marimoi, bukan hanya doa awal tahun saja, tetapi semua hari – hari besar yang berhubungan dengan Islam wajib untuk dilakukan.

“ Saat ini bencana dimana mana, sehingga diharapkan agar kita sebagai insan yang bertaqwa agar lebih mendekatkan diri kepada sang pencipta alam dan seisinya ini agar kita terhindar dari murka Allah SWT, ”pesan Hj Rampeani.

Sementara itu, ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Mimika, H. Abd Mutholib Elwahan, S.Pd mengatakan, merasa senang dengan kegiatan kerohanian seperti ini yang dilaksanakan oleh DKM Marimoi,” ujar Ketua DMI kepada liputan4.com.

Pria lulusan Unkhair Ternate itu mengatakan, dari hari ke hari dan waktu ke waktu kita hanya mengharapkan apa yang kita lakukan, ini diwujudnyatakan dihadapan umat beragama di kabupaten Mimika, bahkan masyarakat Mimika agar dapat dilindungi oleh Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Harapan saya ke depan lebih ditingkatkan lagi kegiatan rutin seperti ini, dan ini akan menjadi pembauran, persamaan dan persaudaraan ini akan kita tingkatkan bahkan membuat kita semakin kokoh, ” kata Elwahan.

Selain itu, para ulama dan kiyai mengatakan di Timika ini perbedaannya terlalu banyak tetapi bukan perbedaan itu yang kita pakai, justru perbedaan itulah yang membuat kita tambah kuat, solid, hidup bersaudara dan hidup berdampingan antar umat beragama sehingga kabupaten Mimika menjadi lebih baik, ” tukas Ustadz Mutholib.

Mutholib menambahkan, zikir dan tahlil serta tahmid yang sudah diwujudnyatakan dengan tujuan untuk merukunkan kembali persahabatan dan persaudaraan kita yang hidup di tanah rantau dengan masyarakat yang ada di kabupaten Mimika,”tutupnya.

(Ochen)

Berita dengan Judul: Sholawatan Doa Awal Tahun dan Doa Bagi Korban Bencana Dilakukan Majelis Taklim Marimoi Maluku Utara di Timika pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Redaksi Papua