Berita  

HUT ke-46 SMA Negeri 2 Banjarbaru Dihadiri Oleh Gubernur Kalsel Dan Juga Para Alumni

hut-ke-46-sma-negeri-2-banjarbaru-dihadiri-oleh-gubernur-kalsel-dan-juga-para-alumni

BANJARBARU – LIPUTAN 4.COM. Acara Peringatan HUT Ke-46 Sekolah Menengah Atas Negeri 2 (SMADA)  Banjarbaru menjadi momentum yang sangat ditunggu-tunggu oleh siswa, guru dan para alumni sekolah ini.


Salah satunya adalah Emi Lasari, Wanita yang kini menjabat sebagai Ketua Komisi III DPRD Kota Banjarbaru ini, tercatat sebagai alumni SMA Negeri 2 Banjarbaru Angkatan 97.

Bagi Emi Lasari, sekolah yang terkenal dengan sebutan Smada Banjarbaru ini, menjadi rumah kedua untuk para siswa maupun para alumni,” ucap Emi.

“Sekolah merupakan rumah kedua bagi siswa dan juga para alumni,” ujarnya kepada awak media, Senin (30/1/23).

Ini terlihat dari puluhan alumni Smada Banjarbaru dari berbagai lintas angkatan yang turut hadir dan bergabung dalam merayakan HUT ke-46 SMAN 2 Banjarbaru , termasuk juga turut hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman.

“Interaksi antara para Siswa, Guru dan Para Alumni ini juga menjadi satu kesatuan kekeluargaan yang akhirnya membuat kita para alumni tidak merasa bosan dan jenuh untuk bersantai berlama-lama di sini dan sekaligus juga kita dapat bernostalgia mengingat masa masa sekolah dulu,” sambungnya.

Di samping itu juga, untuk potensi para siswa yang memiliki kreativitas dan keterampilan dalam mengemas Peringatan HUT Ke-46 SMA Negeri 2 Banjarbaru, tentu menjadi nilai lebih bagi sekolah ini.

“Perayaan HUT SMAN 2 Banjarbaru ini juga tidak pernah menggunakan jasa EO (event organizer), jadi semua hasil dari sumber daya siwa yang bisa terinventarisir dan terfasilitasi dengan baik.

Gubernur Kalimantan Selatan, H.Sahbirin Noor (Paman Birin) juga tidak pernah absen dalam perayaan HUT SMAN 2 Banjarbaru ini,” jelasnya.

“Ditambahkan Emi, SMAN 2 Banjarbaru telah menjadi pilar atau barometer pendidikan di Kota Idaman, Dan ini dilihat dari hasil kelulusan dan prestasi, dimana SMAN 2 Banjarbaru selalu menjadi yang paling unggul,” tuturnya.

“Dengan adanya perkembangan zaman, kreativitas anak-anak progresnya semakin sangat bagus, dan ini adalah hal yang harus dipertahankan oleh di SMA Negeri 2 Banjarbaru,” pungkasnya (Irwan L4).

Judul: HUT ke-46 SMA Negeri 2 Banjarbaru Dihadiri Oleh Gubernur Kalsel Dan Juga Para Alumni
Terbit juga di: LIPUTAN4.COM.
Reporter: Irwan Saputra