Beasiswa Kemenag S1 Ke Timur Tengah, Dari Kementrian Agama RI!

beasiswa-kemenag-s1-ke-timur-tengah,-dari-kementrian-agama-ri!

Halo sahabat Campuspedia! Kabar menarik buat kamu yang lagi cari beasiswa luar negeri nih! Kementrian Agama Republik Indonesia menyelenggarakan program beasiswa luar negeri Kemenag untuk pelajar Indonesia agar bisa kuliah di Timur Tengah. Penasaran? Yuk, simak informasinya di sini!

Baca juga: Mahasiswa Wajib Daftar! Beasiswa VDMS untuk Tingkatkan Soft Skill, Gratis dan Bisa Dapat Uang Saku Lho! 


Sudah menjadi suatu tradisi dimana kementrian Republik Indonesia menyeleggarakan program beasiswa ke luar negeri, dan merupakan bentuk kerja sama dengan negara lain. Seperti Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), dan kini Kementrian Agama (Kemenag).

Program Beasiswa Kemenag ini sudah diadakan rutin dari tahun ke tahun dan tahun ini akan kembali dibuka. Pendaftaran beasiswa S1 ke Timur Tengah ini rencananya akan dibuka pada bulan April 2021 esok. Persiapan untuk menyelengggarakan program beasiswa ini juga sudah dilakukan dengan persiapan matang dan penyesuaian kondisi wabah COVID-19. Mengingat program beasiswa ini sempat tidak dilaksanakan pada tahun 2020 kemarin.

Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam, Bapak Suyitno, juga mengungkapkan bahwa semua proses pemberangkatan pelajar dari Indonesia ke Timur Tengah atau negara lainnya tersebut merupakan bentuk kerja sama negara Indonesia dengan negara terkait. Sehingga beasiswa Kemenag ini sudah terjamin loh kebenarannya!

Pemberangkatan dan proses beasiswa pelajar Indonesia ini juga sudah disesuaikan dengan aturan dan regulasi yang telah diatur oleh negara. Sehingga pemberangkatan yang tidak sesuai prosedur tidak akan terjadi.

Namun, ada juga nih beberapa persyaratan yang harus kamu penuhi kalau ingin menjadi salah satu penerima beasiswa ini.

3 Syarat Yang Harus Dipenuhi

  1. Memiliki kemampuan bahasa yang bagus sebagai dasar dalam belajar dan komunikasi. Dengan harapan pelajar dapat beradaptasi dengan cepat
  2. Kompetensi akademik kuat agar proses pembelajaran bisa selesai sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan
  3. Memilki komitmen wawasan kebangsaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia dan pemahaman Islam Wasathiyah

Baca juga: Beasiswa Tanpa TOEFL? BISA! Yuk Simak Beberapa Rekomendasi Beasiswa Tanpa TOEFL 2021!

Proses Seleksi Beasiswa Timur Tengah

Untuk proses seleksinya sendiri belum ada ketentuan spesifik, namun Kementrian Agama mengungkapkan bahwa seleksinya akan dilakukan dalam dua tahap. Yaitu seleksi dengan menggunakan CBT dan juga wawancara.

Untuk sesi wawancaranya sendiri, ada proses wawancara dengan materi hafalan Al-Quran, bacaan kitab kuning, serta wawasan keislaman dan kebangsaan. Proses seleksinya juga akan dilaksanakan secara online yang mana berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, dimana tahun sebelumnya dilaksanakan secara langsung atau offline. Hal ini dikarenakan menyesuaikan dengan kondisi COVID-19.

Nah, itu dia informasi singkat mengenai program Beasiswa Kemenag dari Kementrian Agama ke Timur Tengah. Yang perlu diingat, pendaftarannya masih akan dibuka pada bulan April sehingga masih ada cukup banyak waktu buat kamu mempersiapkan segala kebutuhan dan persyaratan yang ada.

Baca juga: Tips Lolos Beasiswa Untuk Kamu Pemula Yang Baru Pertama Kali Daftar Beasiswa!

Tetap semangat dan jaga kesehatan dengan selalu mematuhi protokol kesehatan! Jangan lupa untuk follow InstagramLinkedInFacebookTwitterYoutube, dan Official Account LINE supaya nggak ketinggalan berita dan informasi menarik yang selalu di-update setiap harinya!

The post Beasiswa Kemenag S1 Ke Timur Tengah, Dari Kementrian Agama RI! appeared first on Campuspedia News.