Berita  

Apel Bersama Persiapan Penanggulangan Bencana Kebakaran di Wilayah Perairan

Liputan4 com.Sumatera Selatan – Palembang, Apel bersama penanganan bencana alam kebakaran khususnya yang terjadi diwilayah perairan, selain dihadiri dan melibatkan personil dari KorPol Airud Polda Sumatera Selatan, hadir juga dari Personil TNI, Brimob, Basarnas, BPBD serta dari pihak pihak Perusahaan.

Apel Bersama Persiapan Penanggulangan Bencana Kebakaran di Wilayah Perairan


Kegiatan apel bersama penanganan bencana alam kebakaran diwilayah perairan yang dilaksanakan di halaman upacara Markas besar DIT POLAIRUD POLDA SUMSEL, Kamis 25/03/2021 pukul 08.00 wib dipimpin langsung Kombes Pol YS.Widodo selaku
Direktur Pol Airud POLDA Sumsel.

Apel Bersama Persiapan Penanggulangan Bencana Kebakaran di Wilayah Perairan

Dalam apel bersama ini dilakukan juga simulasi simulasi dan latihan oleh para personil Pol Airud Polda Sumsel, guna meningkatkan kinerja dan profesionalisme saat menghadapi bencana dilapangan.

Pada kesempatan apel bersama penanganan bencana alam kebakaran khususnya diwilayah d
perairan, Direktur Pol Airud Polda Sumsel Kombes Pol Ys Widodo menyampaikan ‘ kita semua memiliki rasa tanggung jawab bersama dalam menjaga bencana alam kebakaran khususnya diwilayah perairan, semoga dengan kegiatan apel bersama ini, akan selalu terjalin kerjasama yang baik dan bersinergitas bersama TNI, BPBD, Pihak pihak Perusahaan serta masyarakat luas lainnya ‘ ujar Kombes Pol Ys Widodo

Apel Bersama Persiapan Penanggulangan Bencana Kebakaran di Wilayah Perairan

” Kita akan selalu siapkan Kapal Patroli sebagai Alusista untuk mendukung pengawasan saat berpatroli demi menjaga wilayah perairan agar meminimalisir terjadinya bencana alam kebakaran, apalagi kita sebagai Pol Airud Polda Sumsel yang memiliki tugas berat dalam hal ini, keberhasilan tersebut tidak akan tercipta jika tidak menjalin kerjasama yang baik dengan pihak lainnya seperti TNI, BPBD, Brimob, Basarnas, Pihak Perusahaan dan masyarakat luas lainnya ” pungkas Kombes Pol Ys Widodo

Berita dengan Judul: Apel Bersama Persiapan Penanggulangan Bencana Kebakaran di Wilayah Perairan pertama kali terbit di: LIPUTAN4.COM oleh Reporter : Agus Maulana