Berita  

Aktivis Lahat Bersatu Akan Melakukan Aksi Damai Untuk Menumpas Korupsi Di Kabupaten Lahat

aktivis-lahat-bersatu-akan-melakukan-aksi-damai-untuk-menumpas-korupsi-di-kabupaten-lahat

Liputan4.com Lahat., Persiapan aksi demo damai yang akan di adakan oleh gabungan Lembaga Swadaya Masyarakat ( LSM), Organisasi Masyarakat (ORMAS), dan Media online dan cetak di depan Kantor Bupati kabupaten Lahat guna membahas di duga tidak adanya transparasi nya tentang Dana Covid-19 yang mengucur sangat besar di kabupaten lahat. Sabtu ( 6/3/2021 )

Kegiatan aksi demo damai ALB di sepakati akan di selenggarakan pada hari Rabu 10 maret 2021, ada 32 LSM, ormas dan media yang tergabung di Aktivis Lahat Bersatu. ALB yang di kordinatori oleh ketua umum DPP GRPK-RI Saryono Anwar S.sos, menyampaikan maksud dan tujuan aksi damai di depan Kantor Bupati ” rancangan untuk aksi damai di kantor Bupati Lahat salah satunya kita menuntut pemerintahan daerah kabupaten lahat untuk transparan dengan dana covid-19 yang mengucur sebesar 23 Milyar 364 juta lebih yang salah satunya di duga Dinas pertanian tentang pembelian bibit jagung yang menelan dana Rp.2,2 M dan dana desa yang anggaran APBDes yang di duga banyak nya fiktif, yang hanya tertulis di SPJ tapi tidak di realisasikan” jelas ketua Kordinator ALB


” Mari kita bersama sama bersatu melawan oknum oknum yang menyalah gunakan uang rakyat, kita bukan untuk mencari kesalahan pejabat pejabat pemerintahan melainkan kita mengungkap kebenaran yang harus terbuka kepada masyarakat, melalui wadah ALB ini la mari kita bersama sama untuk tetap kompak dan membela kebenaran untuk kepentingan rakyat” jelas saryono

Bertempat di Cafe On Site kesepakatan aksi damai yang akan Di selenggarakan pada hari Rabu 10 Maret 2021 di setujui oleh para LSM, Ormas, dan Media online dan cetak yang tergabung di Aktivis Lahat Bersatu, dan di sertai tanda tangan dan cap lembaga masing masing.