Berita  

Yuk, Intip Kerennya Layanan Dispersip Prov Kalsel di Jalan Kapten Pierre Tendean

yuk,-intip-kerennya-layanan-dispersip-prov-kalsel-di-jalan-kapten-pierre-tendean

Liputan 4.com, Banjarmasin-Perpustakaan bukan sekedar tempat kumpulan buku- buku yang membosankan. Perpustakaan juga bisa menjadi tempat yang menyenangkan. Perpustakaan bisa menjadi tempat dimana kamu dapat berdiskusi, melakukan simulasi presentasi, menemukan referensi online, atau sekedar bersantai membaca buku.

Bagi pemustaka, aneh rasanya jika kesulitan untuk mendapatkan referensi dan juga tempat yang nyaman untuk berdiskusi.


Yuk, mari kita intip Bangunan yang terletak di Jalan Kapten Pierre Tendean No 5, Kelurahan Gadang, Kecamatan Banjarmasin Tengah, kota Banjarmasin itu tampak lenggang. Hingar bingar kendaraan yang berlalu lalang seolah tak akan mengusik siapa pun yang berada di dalam.

Pantauan Liputan 4.com, Perpustakaan tersebut  sebuah bangunan yang berlantai satu yang didominasi dengan cat berwarna putih dan kuning. Bangunan ini terdiri dari satu lantai.

Sementara itu salah satu pengunjung, Karenina, Kondisi perpustakaannya bagus, bersih dan nyaman apalagi setelah dilakukan perbaikan sudah nampak lebih baik dari sebelumnya.. pelayanan dari para petugas juga ramah terhadap pengunjung. Koleksi buku juga banyak.. Semoga kedepannya lebih di tingkatkan lagi khususnya buku untuk keperluan pendidikan seperti sekolah dan perkuliahan, ucapnya.

Senada Anduy, Meskipun kecil, tempatnya lumayan nyaman. Koleksi bukunya pun banyak yang menarik. Ditambah lagi ruangannya dipenuhi foto-foto dari ANRI seputar sejarah Banjarmasin. Disini tempatnya tenang fokus membaca… Good, ujarnya.

Begitu pula Naliya, Salah satu tempat baca dan pinjam buku di kota Banjarmasin yang terletak di jantung kota Banjarmasin. Suasana klasik. Tenang. Bersejarah, bebernya.

Setiap pulang sekolah pasti (ading) Adik aluy selalu mampir disini, ujar Ira

Menurut Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan, Dra Hj Nurliani M.AP,  sekarang lebih keren dan kekinian, bebernya, Minggu, 18 Juli 2021

“Alhamdulillah, sejak direnovasi pada 2020, perpustakaan yang satu ini makin terlihat keren dan kekinian, jauh dari sebelumnya,” ujar Bunda Nunung sapaan akrabnya.

Bunda Nunung mengungkapkan,

Yuk, Intip Kerennya Layanan Dispersip Prov Kalsel di Jalan Kapten Pierre Tendean
Ruangan bersih dan rapi dan rak buku tertata dengan baik (poto Aduy)

sebelumnya bangunannya jauh dari kata layak dikarenakan lantai, dindingnya bolong-bolong, atapnya bocor dan bahkan jendelanya lepas hingga harus di kasih palang papan.

Berbeda jauh dengan sekarang ini, sarana dan prasarana terlihat rapi dan memenuhi ke layakan,” bebernya.

Sarana dan prasarana yang menunjang akan membuat para pemustaka betah dan senang datang ke perpustakaan untuk memanfaatkan waktu untuk belajar dan membaca koleksi buku yang tersedia.

Bunda Nunung berharap agar dibukanya pelayanan perpustakaan pasca renovasi ini dapat membantu masyarakat yang ingin ke perpustakaan atau bahkan merindukan perpustakaan  namun tidak ada waktu.

“Kembali dibukanya layanan perpustakaan di jalan kapten Piere Tendean ini saya harapkan bisa berjalan dengan sebagaimana mestinya, sekaligus sebagai penghapus lararomantisme ke perpustakaan,”tandasnya.

Menurutnya, dengan meningkatkan dan memberikan pelayanan sarana dan prasana, koleksi buku yang lengkap serta penunjang lainnya membuat pemustaka atau pengunjung tertarik untuk datang sehingga tercapai tujuan untuk meningkatkan minat baca.

Untuk Pelayanan Sabtu-Minggu tutup “Kami ingin tetap memberikan layanan untuk kebutuhan literasi masyarakat,” pungkas Bunda Nunung.

Bagaimana Reaksi Anda?
Suka
Suka
0
Waww
Waww
0
Haha
Haha
0
Sedih
Sedih
0
Lelah
Lelah
0
Marah
Marah
0

Berita dengan Judul: Yuk, Intip Kerennya Layanan Dispersip Prov Kalsel di Jalan Kapten Pierre Tendean pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Tornado