Liputan4.com, Luwu Timur- Wisata Permandian alam sungai Pasokkoran yang terletak di desa Rante Mario Kecamatan Tomoni Kab. Luwu Timur Sulawesi Selatan kini mulai di minati para wisatawan lokal
Salah satu daya tarik yang sangat di minati oleh para pengunjung adalah sebuah pemandangannya yang tentu sangat menakjubkan, tebing-tebing dari pegunungan membuat mata terhibur.
Seperti yang di sampaikan oleh salah seorang pengunjung yang datang ketempat ini, tentu untuk berswafoto sangat menarik dengan sebuah pemandangan yang ada di kawasan wisata alam passokoran. “datang ketempat ini karna penasaran, melihat pemberitaan di media sosial bahwa ada wisata yang lagi viral, tempatnya ternyata bagus juga untuk berswafoto jangan di tanya lagi, tentu sangat cocok dengan pemandangan alam yang ada di tempat ini”. Ungkap fhandi (pengunjung pasokkoran, Jum’at, 05-03-2021)
“lumayan sebagai koleksi foto pemandangan alam, selain itu sungainya bisalah buat mandi-mandi mendinginkan badan, airnya jernih yang langsung dari pegunungan dimana hutannya masih asri”. Jelasnya kembali
Desa Rante mario memiliki potensi wisata alam yang tentu tergolong luar biasa, sebuah aset wisata di kabupaten Luwu Timur.
Untuk sampai ketempat ini membutuhkan waktu kurang dari 30 menit dengan jarak -+15 Km dari kota kecamatan Tomoni dengan menggunakan kendaraan. Sedangkan tempat wisata ini masih dalam pembenahan.