Berita  

Weekend Perdana Ramadan di Kid’s Library Palnam

weekend-perdana-ramadan-di-kid’s-library-palnam

Liputan4.com, Banjarmasin-beberapa lokasi tersebut sebetulnya ada satu lokasi yang sebenarnya menarik untuk di datangi para orang tua serta sang buah hati untuk mengisi waktu weekend selama bulan ramadhan yaitu kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan yang teletak di kawasan Jalan Achmad Yani Km.6 Banjarmasin.

Weekend Perdana Ramadan di Kid's Library Palnam
warga Kabupaten Banjar, Nur Hikmah bersama sang buah hati saat di kids library perpustakaan (poto istimewa)

Dimana, kantor yang sekarang akrab di sapa Palnam ini terdapat sebuah perpustakaan khusus anak atau Kids Library.


Dari namanya saja, perpustakaan yang berada persis di bawah bangunan rumah banjar kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan ini, memang di desain sebagai lokasi khusus anak-anak untuk dapat mengenal dunia literasi atau penambah ilmu dengan membaca.

Tidak hanya itu saja, untuk menarik kunjungan bagi anak-anak, di perpustakaan yang ramah anak ini juga ditaruh beberapa permainan mulai Balita hingga anak-anak yang sudah duduk di bangku Sekolah Dasar.

Di bulan Ramadhan 1442 Hijriah tahun 2021 ini, aktivitas Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalimatan Selatan tampaknya makin banyak.
Di Kids Library Dispersip Palnam, suasana makin ramai.

Hal ini karena banyak anak-anak yang libur sekolah menjadikan Kids Library sebagai tempat menghabiskan liburan, seperti pada hari pertama puasa Ramadan.

“Iya makin ramai. Banyak orangtua yang membawa anaknya mengisi liburan di Kids Library,” kata Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimatan Hj Dra Nurliani Dardie M.AP, di Banjarmasin

“Dibandingkan dengan hari-hari biasa, jumlahnya mengalami peningkatan selama Bulan Puasa ini,” kata Bunda Nunung sapaan akrab Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimatan Selatan.

Ia mengatakan kalau hari biasa pengunjung perpustakaan itu sekitar 90 orang per hari, sedangkan selama Ramadhan meningkat menjadi kira-kira 100 orang per hari.

Mereka yang berkunjung ke tempat itu, katanya, bukan hanya para pelajar dan mahasiswa yang sedang mengisi liburan sekolah, tetapi juga kalangan masyarakat umum.

Selain membaca berbagai buku yang menjadi koleksi perpustakaan itu, pengunjung juga membaca sejumlah koran, baik terbitan lokal maupun nasional. Hingga saat ini, ribuan buku menjadi koleksi perpustakaan setempat.

Selain itu, katanya, beberapa pengunjung juga memanfaatkan layanan internet nirkabel yang disiapkan secara terbuka dan gratis oleh pengelola perpustakaan.

“Ada juga yang berlama-lama di sini karena memanfaatkan wifi untuk mencari berbagai informasi,” katanya.

Ada juga, katanya, di antara mereka terlihat sudah berjanji terlebih dahulu untuk bertemu di perpustakaan setempat untuk melakukan diskusi.

Ia mengatakan masyarakat setempat mengunjungi perpustakaan setempat rata-rata dua hingga tiga jam per hari.

Seperti hal nya warga Kabupaten Banjar, Nur Hikmah, mengungkapkan adanya Kids Library ini sangat membantu dirinya untuk membawa sang buah hati nya yang memang suka membaca untuk bisa mengisi waktu libur nya.

“Alhamdulillah, saat ini perubahan drastis di perpustakaan palnam patut di acungi jempol, dari dulu nya hanya untuk dewasa kini sudah ada untuk anak-anak sehingga sangat membantu saya untuk membawa anak yang memang hoby nya membaca,” ujar Nur saat ditemui, Minggu (18/4) sore.

Tidak hanya bermain, anak-anak saya juga bisa belajar, karena kan disini fasilitasnya lengkap ada play groundnya sekaligus banyak terdapat buku-buku untuk mengedukasi anak,” kata wanita asal kabupaten banjar  ini saat ditemui kala menemani anaknya bermain di play ground library Kids.

Tambah Nur, dengan terpampang nya beberapa rak yang diisi ribuan buku bisa dinikmati sang anak nya untuk bisa membaca dan menambah ilmu dalam mengisi liburannya.

“Untuk kesediaan buku cukup namun mudah-mudahan tahun depan bisa diperbanyak dan beragam supaya tidak hanya anak, orang tua yang mendampingi juga bisa membaca tanpa harus naik ke atas khusus perpustakaan dewasa,” saran Nur

Bermetamorfosis nya Perpustakaan Daerah Kalimantan Selatan juga di apresiasi Ida warga kayutangi lainnya.

Dirinya yang membawa dua buah hati nya untuk mengisi liburan ke perpustakaan, mengaku sengaja supaya sang anak bisa mengetahui bagaimana suasana perpustakaan.
“Perubahan yang saat ini ada di Perpustakaan Daerah Kalimantan Selatan patut dipertahankan baik lagi di tambah fasilitas untuk bisa dimanfaatkan anak-anak untuk selain bermain juga mengenal dunia literasi,” papar Ida.

Untuk pelayanan, jelas Ida para petugas yang bertugas sangat ramah serta santun seperti pelayanan pembuatan kartu keanggotaan dimana orang tua yang datang selalu ditawari untuk mendaftarkan sang anak ataupun orang tua nya.

“Santun dan ramah selalu diperlihatkan petugas yang menjaga di Kids Library ini, mulai saat saya datang disapa dengan ramah apalagi saat ditawarkan untuk membuat kartu keanggotaan perpustakaan. Jadi sangat tepat apabila para orang tua bingung kemana harus membawa anak nya mengisi liburan mending ke Kids Library saja,” papar Ida.

Sementara itu, ditempat terpisah Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan, Hj Dra Nurliani Dardie M.AP,  mengungkapkan bahwa selama weekend  ramadhan pihak nya tetap membuka pelayanan perpustakaan baik dewasa maupun anak-anak.

Apalagi, tambah Bunda Nunung selama musim libur sekolah pihaknya melakukan penambahan blangko pendaftaran kartu anggota anggota perpustakaan, hal ini dilakukan karena diprediksi kunjungan anak-anak akan ramai.

“Ayo bagi orang tua yang bingung membawa anak nya mengisi liburan selama bulan suci ramadhan dan bisa berkunjung ke Kids Library karena selain bisa bermain juga menambah ilmu selama liburannya dan yang pasti semua nya gratis baik itu parkir kendaraan, masuk ke perpustakaan dan bikin kartu anggota perpustakaan,” pungkas Bunda Nunung.

Sebagai informasi, jam operasional perpustakaan selama bulan ramadhan adalah: Senin – Kamis pukul 09.00 – 15.00 Wita. Jumat pukul 09.30 – 11.30 Wita, dan Sabtu – Minggu  pukul 09.00 – 16.00 Wita dan libur di hari besar nasional, Adanya pembukaan kembali layanan ini selama bulan ramadhan tentu tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, mengingat pandemi Covid-19 belum usai, pengunjung diwajibkan mencuci tangan sebelum masuk dan sesudah keluar perpustakaan, memakai masker, dan suhu tubuh tidak lebih 37.5 derajat celsius.

Berita dengan Judul: Weekend Perdana Ramadan di Kid’s Library Palnam pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Tornado