Berita  

Wanita Tangguh di Komunitas Mobil Pajero

wanita-tangguh-di-komunitas-mobil-pajero

Liputan4.com, Jakarta – Seorang wanita menyetir mobil itu memang sudah terdengar biasa. Tapi yang menjadi daya tarik yakni seorang wanita berkerudung mengendarai kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) seperti Mitsubishi Pajero Sport.

Wanita itu adalah Azizah Bahzarudin. Wanita berkerudung ini merupakan anggota Pajero Sports Family (PSF) Chapter Jakarta Raya (CJR).


“Aku sudah mulai nyetir mobil dari tahun 1990 an. Dulu sering melakukan turing sendirian,” ungkap Azizah kepada awak media beberapa waktu lalu via WhatsApp.

Ketika ditanya apa alasannya memilih mobil Mitsubishi Pajero Sport? Azizah menjelaskan dirinya menyukai mobil yang memiliki bodi besar.

“Aku suka mobil gede jadi dibawanya juga penuh tantangan. Rasanya bisa merajai jalanan,” tuturnya sambil tersenyum.

Ketangguhannya tidak berhenti sampai disitu, semenjak tergabung dalam komunitas PSF Chapter Jakarta Raya (CJR), ibu rumah tangga dan pengusaha sukses ini juga terbiasa nyetir mobil sendiri bahkan setiap PSF Chapter Jakarta Raya (CJR) turing ia selalu menyetir sendirian tanpa harus bergantian.

Juli 2022 rencana turing ke Bromo dari Bromo ke Kalimantan Selatan terus langsung balik ke Jakarta. Itu saya nyetir sendiri. Rasanya itu enak aja nyetir sendiri aku enggak pernah ngerasa capek ataupun ngantuk,” papar wanita asal Padang ini.

Azizah pun bercerita sejak bergabung menjadi anggota PSF Chapter Jakarta Raya (CJR) hidupnya semakin beragam dan penuh warna. Sebab seluruh anggota PSF Indonesia selalu mengutamakan kebersamaan dan kekeluargaan.

“Semangat kebersamaan itu selalu ada. Itu yang membuat saya semangat nyetir dan hidup saya jadi penuh warna,” tandas perempuan berhijab yang suka traveling hingga Mancanegara. (Nd)

 

 

 

Berita dengan Judul: Wanita Tangguh di Komunitas Mobil Pajero pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Tornado