Liputan4.com – Bangko. Masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Merangin periode 2018-2023 berakhir 23 September 2023 tahun depan.
Sementara posisi Wakil Bupati (Wabup) Merangin sudah lama kosong pasca dilantiknya Mashuri jadi Bupati Merangin 28 Agustus 2021 lalu.
Artinya waktu untuk mengisi jabatan BH 2 F makin mepet mengingat hingga saat ini DPRD Merangin belum menerima nama-nama untuk Wakil Bupati Merangin dari Pemda.
Ketua Panlih Wakil Bupati Merangin, As’ari Elwakas mengaku belum ada nama-nama wakil Bupati yang diusulkan Bupati Merangin ke pihaknya.
“Secara resmi hingga saat ini kami belum menerima nama Wakil Bupati dari Bupati Merangin,” kata Politisi Demokrat yang akrab disapa Apuk ini saat dikonfirmasi via ponsel, Selasa (08/02/2022).
Apuk mengatakan pihaknya masih menunggu balasan surat dari Bupati Merangin untuk nama-nama Wakil Bupati Merangin.
“Kami masih menunggu, terkait waktu sudah sering kita sampaikan,”katanya.l
Informasinya nama Nilwan Yahya sudah mengantongi tiga rekomendasi partai untuk Wakil Bupati Merangin. Begitu juga dengan Hery S Mohza juga namanya keluar di rekomendasi Golkar dan PPP.
Nilwan Yahya dikonfirmasi mengatakan namanya ada dalam rekomendasi tiga partai itu, baik partai Golkar, PPP dan Hanura.
“Nama kito aman di rekomendasi Golkar, PPP dan Hanura, itu sudah,” ujarnya.
Dia mengatakan partai Golkar merekomendasikan nama Heri S Mohza dan Nilwan Yahya. “PPP Insya Allah nama abang (Nilwan Yahya) dan Taboy (Heri S Mohza),” ujarnya.
Hanya saja rekomendasi partai Hanura yang keluar nama Nilwan Yahya dan Jarullah. Terkait itu dikatakan Nilwan lagi dalam proses perubahan.
“Golkar dan PPP clear, tinggal Hanura rekomendasinya Nilwan dan Jarullah. Ini mau di robah. Insya Allah Minggu depan kita sudah sampaikan ke Bupati untuk diteruskan ke dewan,” sebut Nilwan Yahya.
Untuk diketahui untuk Wakil Bupati Merangin mendamping Bupati Mashuri harus mengantongi rekomendasi PPP, Golkar dan Hanura partai pengusung Al Haris dan Mashuri pada Pilkada 2018 lalu.
Reporter : zikrillahakim
Berita dengan Judul: “Waktu Semakin Mepet, Belum Satu Nama Cawabup pun Yang diusulkan Ke DPRD Merangin” pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Abu Hakim