Berita  

Viral !!! Kantor Dinas DP3APM Tebing Tinggi Memprihatinkan Dan Tak Layak Huni

viral-!!!-kantor-dinas-dp3apm-tebing-tinggi-memprihatinkan-dan-tak-layak-huni

Liputan4.com, Tebing Tinggi – Bangunan Kantor Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak Dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara dengan kondisi memprihatinkan, Kumuh dan terkesan tak layak huni Viral di jejaring sosial facebook.

Bangunan DP3APM yang dianggap tak layak huni, kumuh dan memprihatinkan ini di unggah di akun facebook oleh masyarakat dengan nama Ridwan Han’s.


Viral !!! Kantor Dinas DP3APM Tebing Tinggi Memprihatinkan Dan Tak Layak Huni

Tampak pada laman facebook tersebut, memposting gambar bangunan yang dianggap sangat memperihatinkan dan tak layak huni, Plafon atas berlubang, Tembok bangunan kusam dan kumuh dan disertai postingan yang bertuliskan kritikan kepada Pemko Tebing Tinggi, dan DPRD Kota Tebing Tinggi yang dianggap tidak peduli dengan kondisi bangunan tersebut.

” Miris melihat bangunan yang terlihat kumuh seperti tidak layak huni, Sementara kegiatan pelebaran jalan bertaburan !!

Dimana keadilan dalam penyusunan anggaran? Oh kotaku, Dimana Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dan Legislatif ? ” Tulisnya dilaman facebook.

Tampak juga beragam komentar dari para masyarakat di kolam komentarnya.

Menanggapi Viralnya Postingan tersebut Liputan4.com secara langsung mengkonfirmasi pemilik akun facebook yang diketahui atas nama Ridwan Siahaan Jumat (17/12/2021).

“Kekecewaan saya sama dengan yang saya tulis di akun facebook saya. Jadi di facebook tu adalah benar bentuk kritikan dan kekecewaan saya terhadap para pejabat yang ada di Kota Tebing Tinggi Ini. Saya menduga ada kepentingan pribadi disini sehingga kepentingan umum terbengkalai atau bahkan sama sekali tidak di kerjakan” Ungkapnya.

Seperti Saya lihat, sambungnya, ” Pelebaran Jalan bertaburan, atas dasar apa mereka mengerjakan pelebaran jalan? Lalu kenapa masih ada kantor Dinas di sini yang masih tidak layak Huni?” Ujarnya bertanya.

Sangat disayangkan masih adanya kantor Dinas yang kondisinya memperihatinkan bahkan kini menjadi perbincangan publik khususnya masyarakat di kota Tebing Tinggi.

Sementara itu, Walikota Tebing Tinggi H Umar Zunaidi Hasibuan melalui Sekdako Tebing Tinggi M Dimiyathi saat dikonfimasi Liputan4.com via handphon jumat (17/12/2021), Malah terkesan menyalahkan kepada Dinas DP3APM yang tidak mengajukan anggarannya.

” Kenapa mereka tidak mengajukan Anggarannya? ” Ucapnya.

“Maaf Saya lagi di perjalanan kalau perlu datang ke kantor jangan pakai telfon konfirmasi” Katanya mengakhiri. (Dmk)

Berita dengan Judul: Viral !!! Kantor Dinas DP3APM Tebing Tinggi Memprihatinkan Dan Tak Layak Huni pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sarianto Damanik