Berita  

Upacara Peringatan HARDIKNAS di Smalie Banjarmasin Berlangsung Dengan Lancar

upacara-peringatan-hardiknas-di-smalie-banjarmasin-berlangsung-dengan-lancar

BANJARMASIN-Liputan 4.com. Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada tanggal 2 mei 2022 yang setiap tahunnya selalu diperingati dan juga diikuti dengan pelaksanaan upacara yang dilaksanakan setiap sekolah sekolah baik dari sekolah SD sampai sekolah SMA diseluruh Indonesia.

pada tahun ini peringatan HARDIKNAS yang jatuh pada tanggal 2 mei yang juga bertepatan dengan hari besar umat muslim yaitu Hari Raya Idul Fitri 1443 H,  terpaksa harus diundur peringatan upacara Hardiknas nya, yang dikarenakan bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri tersebut, sehingga untuk memperingati Hardiknas tadi, dilaksanakan pada jumat (13/05/22) kemaren.


Dari pantauan Liputan 4,com dilapangan, khususnya untuk sekolah SMA Negeri 5 Banjarmasin atau yang lebih dikenal dengan sebutan SMALIE, telah berlangsung upacara untuk memperingati HARDIKNAS tersebut dengan berlangsung sangat lancar.

Menurut kepala sekolah SMA Negeri 5 Banjarmasin, H Muchlis Taswin SH.MHum, pada hari ini kami melaksanakan peringatan HARDIKNAS disekolah kami, mengingat seharusnya  peringatan Hardiknas tadi yang jatuh pada tanggal 2 mei dan dikarenakan juga momennya bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri, jadi untuk pelaksanaan peringatan Hardiknas dilaksanakan pada hari ini,jumat (13/05/22),”terang Muchlis.

“Bukan hanya kami saja yang melaksanakan peringatan Hardiknas pada hari ini, tetapi seluruhnya juga melaksanakan peringatan HARDIKNAS,”tambahnya.

Pelaksanaan Hardiknas ini seyogyanya jatuh pada tanggal 2 mei, cuma karena ini bertepatan demgan cuti libur Hari Raya Idul Fitri, jadi oleh pemerintah digeser untuk pelaksanaannya pada tanggal 13 mei 2022,”ucap Muchlis.

“Ditambahkan Muchlis, pada hari ini jumat (13/05/22) kita telah melaksanakan upacara hari pendidikan nasional yang diikuti oleh seluruh peserta didik dan dewan guru serta tenaga administrasi,”ucapnya.

Disamping selain kita melaksanakan upacara, dari anak anak OSIS juga menggelar beberapa perlombaan yang tentunya juga yang berkaitan dengan pendidikan seperti membaca puisi, fashion show, lomba pidato dan berbagai macam lomba lainnya yang dimana lomba tadi sudah dilakukan beberapa hari sebelumnya dan pada hari ini akan dilaksanakan final dari keseluruhan lomba tadi,”terang Muchlis Taswin.

Pelaksanaan lomba tadi, kita mulai dati hari senin tadi, akan tetapi perlombaan tersebut tidak mengganggu jam pembelajaran dikarenakan lomba tersebut dilakukan secara Daring,”tambahnya.

Harapan kami dengan berpijak pada tonggak hari peringatan pendidikan nasional ini kita berharap agar pendidikan yang akan datang di masa depan agar lebih maju lagi setelah kita terpuruk dari masa pandemi Covid-19 agar Pendidikan bisa lebih dan lebih maju lagi sesuai dengan cita cita Negata untuk mencerdaskan anak bangsa. (Irwan L4/Bidi L4).

Berita dengan Judul: Upacara Peringatan HARDIKNAS di Smalie Banjarmasin Berlangsung Dengan Lancar pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwan Saputra