LIPUTAN4.COM, BUAY RAWAN – Sosialisasi dan upaya pencegahan penularan virus Corona di Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) terus dilakukan. Kali ini, giliran tim gabungan dari Kecamatan Buay Rawan yang kembali menekankan pentingnya penerapan protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus Corona.
Tim gabungan dari Pemerintah Kecamatan, Puskesmas, TNI-POLRI dan relawan dalam kesempatan itu kembali Perbup No 41 tahun 2020. Tim ini meninjau dan mensosialisasikan pentingnya penerapan protokol kesehatan di desa-desa
Camat Buay Rawan, A. Romzi, SE., mengungkapkan, pihaknya dalam kesempatan itu melakukan pemantauan posko penanganan COVID-19 dan Posko PPKM Mikro di desa-desa yang ada di Kecamatan setempat.
Menurutnya, kegiatan ini juga sekaligus menjadi pendukung upaya penekanan penyebaran virus corona pelarangan mudik pada Ramadan dan idul Fitri 1442 Hijriah.
Diharapkan, melalui kegiatan ini masyarakat semakin sadar pentingnya disiplin menerapkan protokol kesehatan dan menekan penyebaran virus COVID-19 sehingga pandemi COVID-19 segera berakhir dan masyarakat dapat beraktivitas seperti biasanya dengan aman dan nyaman.
Sumber : Diskominfo OKU Selatan
Berita dengan Judul: Untuk Mencegah Penularan Covid-19 Di Kecamatan Buay Rawan, Tim Gabungan Kembali Tekankan Pentingnya Penerapan Protokol Kesehatan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : REDAKSI