Berita  

Unit Reskrim Polsek Gunungpuyuh, tangkap pelaku penganiayaan

unit-reskrim-polsek-gunungpuyuh,-tangkap-pelaku-penganiayaan

Liputan4.com|SUKABUMI- Unit Reserse Kriminal Polsek Gunungpuyuh Polres Sukabumi Kota tangkap Fajri Aryadi (26), terduga pelaku penganiayaan sejumlah pemuda di sebuah rumah kost di Jalan Terusan Gotongroyong RT. 003/011 Kelurahan Gunungpuyuh Kecamatan Gunungpuyuh Kota Sukabumi, Sabtu (27/8/2022) pagi.

Penangkapan tersebut dilakukan usai Polsek Gunungpuyuh menerima laporan dari salah satu korban mengenai peristiwa penganiayaan yang dilakukan terduga pelaku. Hal itu diungkapkan Kapolsek Gunungpuyuh Akp Maulana Arif saat dikonfirmasi awak media.


“Memang betul tepatnya hari Sabtu (27/8) sekitar jam 5 pagi kami berhasil mengamankan Fajri Aryadi yang diduga terlibat dalam peristiwa penganiayaan yang mengakibatkan 5 orang mengalami luka,” ungkap AKP Maulana Arif kepada awak media, Senin (29/8/2022) pagi.

“Dari hasil pemeriksaan sementara, terduga pelaku mengakui bahwa pada hari Jum’at (26/8) sekitar jam 9 malam, terduga pelaku masuk ke dalam rumah kost yang dihuni oleh salah satu korban yang sedang berkumpul dengan beberapa temannya. Secara tiba-tiba terduga pelaku masuk dan langsung melakukan penganiayaan, memukul dan menendang para korban dengan tangan kosong hingga beberapa korban mengalami luka,” sambungnya.

“Korban atas nama Raihan Fauzy Nurfalah mengalami luka sobek pada bagian rahang sebelah kiri hingga mengeluarkan darah, korban atas nama Aji Awaludin mengalami luka lebam pada bagian bawah telinga sebelah kiri, jidat sebelah kiri dan kanan, korban atas nama Bagya Fajar mengalami luka lebam pada bagian Kepala, korban atas nama Moch Rudiansyah mengalami luka lebam pada bagian pipi sebelah kiri dan kepala belakang, dan korban atas nama Dedek Eko mengalami luka sobek pada bagian jari tangan sebelah kiri hingga mengeluarkan darah,” paparnya.

Hingga saat ini, terduga pelaku masih diamankan di Mapolsek Gunungpuyuh guna kepentingan penyidikan. Terduga pelaku terancam pasal 351 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara.

(Edis Wijaya)

Berita dengan Judul: Unit Reskrim Polsek Gunungpuyuh, tangkap pelaku penganiayaan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Edis Wijaya