Liputan4.com.sumatera selatan – Baturaja, Memanfaatkan tempat tinggal di pinggir jalan lintas sumatera tepatnya di Desa Sukamerindu Kecamatan Semidang Aji Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Sumatera Selatan untuk membuka usaha rumah makan atau kuliner merupakan peluang bisnis yang menjanjikan.
Kedai Cinta Amanah usaha bisnis kuliner yang didirikan oleh Bapak Amrosadi dan Ibu Analizah ini sangat cocok sekali dibuka diwilayah Desa Sukamerindu Semidang Aji OKU, pasalnya jalur ini merupakan jalan negara yang selama 24 jam selalu dilalui baik motor dan mobil dari berbagai daerah mana saja.
Amrosadi pemilik usaha kuliner yang diberi nama “Kedai Cinta Amanah”pada hari Selasa, (26/07/2022) mengatakan, usaha bisnis kuliner makanan dan minuman ini baru seminggu saya buka. Karena mengingat lokasi rumah dipinggir jalan dan memanfaatkan lahan yang ada, mudah – mudahan peluang usaha ini dapat menunjang ekonomi keluarga tentunya.
“Selain untuk meningkatkan ekonomi dalam menjalankan usaha kuliner ini, setidaknya kita ikut memberikan peluang kerja bagi anak muda desa ini,”ujar Amrosadi.
Amrosadi kembali menambahkan, setiap usaha apapun asalkan kita tekun dan yakin akan memberikan hasil yang positif, baik untuk keluarga kita dan juga masyarakat di Desa Sukamerindu ini.
“Untuk harga menu makanan dan minuman yang kita sajikan sangat terjangkau, untuk rasa dan kelezatannya mudah – mudahan akan kita utamakan,”kata Amrosadi yang menjabat sebagai Wakil Ketua FK.BPD.OKU ini.
“Semoga Kedai Cinta Amanah ini menjadi tempat pilihan masyarakat dalam bersantai, istirahat dalam perjalanan sambil menyantap makan baik siang dan malam dengan tempat yang sederhana, namun berkesan bagi pengunjung yang datang. Kita juga siapkan tempat toilet untuk yang pengunjung, selain itu bagi yang ingin melaksanakan sholat disebelah kedai ada Masjid,”pungkas Amrosadi.
Berita dengan Judul: Turut Tingkatkan Ekonomi Desa, Amrosadi Buka Usaha Kedai Cinta Amanah di Desa Sukamerindu Semidang Aji OKU pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Agus Maulana