Liputan4.com, Pamekasan // Dalam rangka memenuhi kuota Pembangunan 1000 bilik kamar mandi buat warga tidak mampu, Yayasan Madura Idea Foundation (MIF) kembali membangun bilik kamar mandi di Kecamatan Galis dan Desa Palengaan Laok.26/6/2021
Berdasarkan pantauan Anggota MIF Pamekasan sangat antusias dan penuh semangat bangun bilik kamar mandi meski kondisi saat itu dalam keadaan hujan, aksi mereka tidak surut tetap tuntaskan pembangunan bilik kamar mandi di Dusun Sek-Gersek Desa Palengaan Laok.
Ketua MIF Pamekasan Teguh Setiawan mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan MIF Pamekasan setiap 3 bulan sekali, dengan jatah 2 kamar mandi untuk warga yg tidak memiliki kamar mandi atau kamar mandi tidak layak pakai.
“Tujuan memberikan bantuan bilik kamar mandi tersebut untuk membantu sedikit meringankan beban kepada mereka yang tidak memiliki kamar mandi atau kamar mandinya tidak layak pakai,”jelasnya
“Pemberian bantuan bilik kamar mandi tahap 2 tahun 2021 ini selain di Kecamatam Galis juga dberikan kepada kaum duafa yang kamar mandinya tidak layak pakai yang ada di kecamatan Palengaan Dusun Sek gersek Desa Palengaan laok,”tuturnya
“Mudah-mudahan bantuan bilik kamar mandi ini bisa bermanfaaat bagi mereka,”paparnya
Teguh Setiawan berharap kepada masyarakat Pamekasan bilamana ada tetangga yang memiliki kamar mandi tidak layak pakai silahkan menghubungi kami MIF, kami akan bantu karena MIF memiliki program seribu bilik buat warga Pamekasan.
“Tidak ada persyaratan apapun untuk program ini, setiap ada pengajuan akan langsung kami survei, jika memang layak untuk dibantu maka kami akan bantu,”pungkasnya
Sarniman Warga Desa Palengaan Laok penerima bantuan bilik kamar mandi mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan yang telah diberikan yayasan MIF Pamekasan.
“Semoga yayasan MIF Pamekasan kedepannya semakin maju dan sukses,”tuturnya
“Sungguh dengan adanya bantuan semacam ini kami masyarakat kurang mampu seperti kami dapat terbantu,”ungkapnya
Berita dengan Judul: Tuntaskan Program 1000 Bilik, MIF Pamekasan Bangun Bilik Kamar Mandi di Kecamatan Galis dan Desa Palengaan Laok pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Abd Chalik Ibn As