Berita  

Travel ATM Siap Melayani Jamaah Umroh di Seluruh Sumsel 

travel-atm-siap-melayani-jamaah-umroh-di-seluruh-sumsel 

Liputan4.com, Palembang – Kegiatan Tasyakuran, Grand opening dan peringatan maulud nabi Muhammad Saw, travel taqwa, toko zam-zam (pusat busana muslim dan oleh oleh haji) dan sekretariat majelis dzikir Al Asmaul Husna, bertempat dijalan perintis kemerdekaan Palembang, selasa (4/10/22).

Travel ATM Siap Melayani Jamaah Umroh di Seluruh Sumsel 


Hadir dalam kegiatan gubernur Sumatera Selatan H.Herman Deru sekaligus meresmikan gedung baru dalam sambutannya mengatakan, saya bersyukur bisa hadir dalam kegiatan peresmian, travel umroh bukan sekedar wisata itu merupakan syiar Islam kepada mereka yang ingin ke baitullah, selain itu juga saya bangga dengan anak muda yang ikut majelis berzikir bersama dengan para ulama, habib dan ustadz sebagai orang yang bertaqwa terhindar dari hal hal yang tidak diinginkan,” ujarnya.

Dalam kegiatan dilaksanakan potong pita oleh gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, sebagai di buka nya secara resmi tempat kegiatan toko zam zam (pusat penjualan peralatan umroh dan haji), sekretariat majelis zikir Al Asmaul Husna dan taqwa travel umroh.

Travel ATM Siap Melayani Jamaah Umroh di Seluruh Sumsel 

Diminta keterangannya ustadz Kemas Muhammad Ali (lebih dikenal dengan Ustadz Kemal) sebagai direktur utama taqwa travel mengatakan, ya jadi insya Allah hari ini kita Grand Opening, Grand Opening ini adalah toko zamzam adalah tempat yang jual busana haji dan umroh, busana – busana Muslim dilantai dasar dan di lantai 2 kita akan membuka kantor travel PT Anugerah Taqwa Mandiri disingkat ATM, ATM kepanjangan dari Ali, Taqwa dan Mahdi, siap melayani perjalanan umroh para jamaah di provinsi Sumatera Selatan. Serta lantai tiga kita adakan pengajian zikir Asmaul Husna rencana sebulan sekali,” pungkasnya.

Berita dengan Judul: Travel ATM Siap Melayani Jamaah Umroh di Seluruh Sumsel  pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwanto