MAKASSAR, – Tim Penggerak PPK Kota Makassar, melalui program Pokja II, gelar kegiatan pembinaan usaha peningkatan penghasilan keluarga, sebagai upaya penguatan perekonomian masyarakat, dengan menambah pendapatan keluarga.
Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menyampaikan bahwa kegiatan pembinaan dilakukan untuk meningkatkan keterampilan serta keahlian kader PKK.
“Pembinaan ini diharapkan berdampak pada peningkatan ekonomi keluarga, serta kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
TP PKK Kota Makassar, terbilang aktif dalam pembinaan kader serta pendampingan UMKM, mulai dari kualitas produk yang dihasilkan hingga pada kemasan.
Pada kegiatan pembinaan kali ini diikuti oleh Ketua TP PKK Kecamatan se kota Makassar serta kader, dengan menghadirkan Narasumber yakni Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Makassar, Ketua Pokja II, serta melibatkan Bagian Pemberdayaan Masyarakat (BPM), yang digelar di Baruga Anging Mammiri, Selasa (07/09/2021).
“Adanya sinergitas antara pemerintah, TP PKK beserta seluruh kader dari pusat, hingga kelurahan, diharapkan mampu memberikan efek signifikan pada peningkatan perekonomian, khususnya di tengah pandemi sekarang ini,” lanjutnya.