Berita  

Tio Alim Fatwa Calonkan Diri Sebagai Ketum Himals Dikongres Ke-X

tio-alim-fatwa-calonkan-diri-sebagai-ketum-himals-dikongres-ke-x

LIPUTAN4.com, LAMPUNG SELATAN,- Kongres Himpunan Mahasiswa Lampung Selatan (HIMALS), merupakan agenda tahunan yang telah diatur dalam Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (RT) Himpunan Mahasiswa Lampung Selatan, Kongres X HIMALS ini diadakan dalam rangka memilih kepengurusan yang baru periode 2021-2023.

Mahasiswa Universitas Lampung (Unila) Tio Alim Fatwa, Fakultas Fisip, Jurusan Ilmu Pemerintahan, dengan tekad serta niat tulus ikhlasnya, ia mencalonkan diri sebagai Ketua Umum (Ketum) Himpunan Mahasiswa Lampung Selatan periode 2021-2023


Tio saat menghantarkan berkas pendaftaran calon Ketua Umum pada minggu sore (08/03/2021) mengatakan, maju mundurnya suatu organisasi terletak pada kualitas dan kuantitas pengurus yang ada di dalamnya. Namun, itu saja tidak cukup. Diperlukan loyalitas dan konsistensi untuk mempertahankan dan mengembangkan organisasi agar tetap berjalan sesuai dengan tujuannya.

“Jika nanti saya terpilih sebagai Ketua Umum HIMALS priode 2021-2023, tentunya harapan besar kita semua untuk bisa membangun daerah Lampung Selatan yang kita cintai ini kedepanya, dan itu bisa kita lakukan dengan melalui pengkaderan dan proses kehamasiswaan di himpunan mahasiswa Lampung selatan mulai dari sekarang, itu pun atas kesadaran kita bersama”, Harap Tio.

“karena kita sebagai mahasiswa harus benar-benar menjalankan tugas dan fungsi kita sebagai mahasiswa dan menerapkan tri dharma perguruan tinggi secara nyata dan bersungguh-sungguh sehingga kedepanya harapan kita bersama untuk memunculkan para pemimpin di masa depan, khususnya dari kalangan mahasiswa dan mahasiswi di Lampung Selatan, untuk perubahan dan kemajuan Lampung Selatan dimasa mendatang”, Ungkap Tio saat dijumpai di sekret HIMALS.

Disisi lain Eko Saputra Boy, mewakilkan KPUM HIMALS saat di konfirmasi oleh pewarta menyatakan, Berpindah dengan KPUM HIMALS penerimaan Balon Kandidat, bahwa sejauh ini baru dua berkas calon kandidat yang sudah menyerahkan berkas syarat-syarat pencalonan,

“Sejauh ini hingga pada pukul 23:03 (WIB) sudah ada dua berkas calon yang diserahkan kepada KPUM, dan semoga dengan di gelar Kongres – X HIMALS ini bisa mencetak para pemimpin yang sesuai dengan arah dan tujuan pergerakan Himals yang semestinya”, Tegas Eko.

Pembukaan acara KONGRES Ke – X Himpunan Mahasiswa Lampung Selatan, yang rencananya akan di gelar pada hari selasa (09/03/2021)besok, bertempat di aula sebuku rumah dinas Bupati Lampung Selatan.(AL/Red)