Berita  

Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri, Danrem 101/Antasari Silaturahmi Bersama Kapolres Tanah Laut

tingkatkan-sinergitas-tni-polri,-danrem-101/antasari-silaturahmi-bersama-kapolres-tanah-laut

Liputan 4.com, Pelaihari – Komandan Korem 101/Antasari Brigjen TNI Rudi Puruwito, S.E. melaksanakan kunjungan kerja sekaligus silaturahmi ke Mapolres Tanah Laut. Jumat, (25/3/2022).

Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K. mengucapkan “rasa syukur karena mendapat kunjungan Danrem 101/Antasari beserta jajaran. Setelah memperkenalkan seluruh jajarannya, Kapolres berharap semoga silaturahmi kita tetap terjaga selamanya,” ucapnya.


Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri, Danrem 101/Antasari Silaturahmi Bersama Kapolres Tanah Laut

Danrem 101/Antasari mengucapkan tujuan saya datang kesini adalah untuk silaturahmi dan sekaligus memperkenalkan jajaran Kasi Korem 101/Antasari. TNI-Polri di Kalimantan Selatan khususnya di Kabupaten Tanah Laut, saya harapkan selalu guyub rukun dalam melaksanakan tugas di lapangan, agar bisa sama-sama laksakan tugas dengan baik, dengan komunikasi yang baik,” ucapnya.

“Polisi adalah sahabat dan mitra kerja TNI, jadi saya tidak mau ada benturan TNI dengan Polri di wilayah Kalimantan Selatan. Maka setelah ini saya akan kunjungi Kompi Senapan C Yonif 623/Bhakti Wira Utama untuk mengingatkan prajurit-prajurit TNI AD wilayah Kabupaten Tanah Laut agar tidak terjadi salah paham atau benturan,” tegasnya.

Danrem 101/Ant mengungkapkan rasa terima kasih atas penyambutannya kepada Kapolres Tanah Laut serta jajaran, karena telah dijamu dengan baik sebagai wujud silaturahmi dan kebersamaan.

Acara dihadiri oleh Para Kasi Korem 101/Antasari, Kapolres, Waka Polres, serta seluruh jajaran Kabag dan Kasat Polres Tanah Laut. (Penrem 101/Ant).

Berita dengan Judul: Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri, Danrem 101/Antasari Silaturahmi Bersama Kapolres Tanah Laut pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Tornado