Berita  

Tim PPKM Kec Pahandut, Bersama Bhabinkamtibmas Tumbang Rungan Sosialisasikan Prokes Covid 19

tim-ppkm-kec-pahandut,-bersama-bhabinkamtibmas-tumbang-rungan-sosialisasikan-prokes-covid-19

Liputan4.com,Kalteng- Aipda. Agus Santoso., Bhabinkamtibmas Kelurahan Tumbang Rungan, Polsek Pahandut, Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng, melaksanakan giat penegakan penerapan protokol kesehatan dengan Tim PPKM. Kegiatan ini dilaksanakan di posko PPKM skala Mikro Kelurahan Tumbang Rungan yang terletak di Jl. Tumbang Rungan Kel Tumbang Rungan Kecamatan Pahandut Kota Palangka Raya, Rabu (14/4/2021) pagi.

Aipda. Agus Santoso mengungkapkan “bersama Tim PPKM Kecamatan Pahandut melaksanakan sosialisasi serta Edukasi kepada warga masyarakat agar tetap mematuhi Protokol kesehatan Covid 19”.
Agus menambahkan “Dalam kegiatan tersebut Tim PPKM Skala mikro Kelurahan Tumbang Rungan bersama Tim PPKM Kecamatan Pahandut melaksanakan patroli di wilayah Kel. Tumbang Rungan, selain itu juga Memberikan himbauan, kepada warga yang sedang melaksanakan aktivitas,agar tetap mematuhi protokol kesehatan covid 19 dan memberikan edukasi , teguran dan pendisiplinan kepada warga agar terhindar serta mencegah dari penyebaran virus covid 19.


“dalam Kelurahan Tumbang Rungan data terkonfirmasi positif nihil atau tidak ada dan untuk yang terkonfirmasi (sebelumnya) covid 19 dinyatakan sudah sembuh dan telah dipulangkan dari isolasi berjumlah 4 orang. Ini juga sebagai suatu momen dimana Polri terutama bhabinkamtibmas bisa lebih dekat lagi dengan masyarakat” Ungkap Agus.
(7on)

Berita dengan Judul: Tim PPKM Kec Pahandut, Bersama Bhabinkamtibmas Tumbang Rungan Sosialisasikan Prokes Covid 19 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Antonius P