Sumut Liputan4.Com – Tuntungan, Tim Opsnal unit Reskrim Polsek Medan Tuntungan berhasil amankan 2 pria pelaku pencurian kabel milik PT. Telkom, di Jalan Cengkeh Raya, depan Apotik Mentari, Kelurahan Mangga, Kecamatan Medan Tuntungan, Rabu (02/02) sekitar pukul 05.00 WIB.
Kapolsek Medan Tuntungan, Iptu Christin Malahayati Simanjuntak, SS. mengatakan pada hari Rabu 02 Februari 2022 sekitar jam 04.00 WIB tim Opsnal unit Reskrim bersama Bhabinkamtibmas Kel. Mangga melaksanakan kegiatan patroli rutin di wilayah Perumnas Simalingkar.
“Ketika melintas di Jalan Cengkeh Raya personel melihat ada 3 orang laki-laki gerak-gerik mencurigakan sedang menggali tanah dan benar bersiap-siap menarik kabel yang akan di curinya sudah, personel langsung mengejar ketiga pelaku, namun hanya berhasil menangkap 2(dua) pelaku saja sementara yang satu orang berhasil melarikan diri,” jelas Kapolsek Christin.
“Kedua pelaku berikut barang bukti berupa peralatan dan kabel yang sudah di potong langsung diamankan dan diboyong ke Mapolsek Medan Tuntungan untuk diperiksa lebih lanjut,” tambah Christin.
Dari hasil interogasi Penyidik 2 (dua) orang yang berhasil diamankan, F.N.S,(45), warga Jalan Cengkeh No.39, Kelurahan Mangga, Kecamatan Medan Tuntungan dan M. I,(49), yang juga merupakan warga Jalan Cengkeh No. 34, LK XI, Kelurahan Mangga, Kecamatan Medan Tuntungan, sementara yang berhasil melarikan diri bernama Petra (30), warga Jalan Nilam Kampung.
Sejumlah Barang Bukti (BB) yang diamankan sebagai alat yang di gunakan dalam pencurian adalah :
1 (satu) buah cangkul,
1 (satu ) buah tembilang,
1(satu) utas tali tambang,
1 parang bergagang besi,
1 ( satu ) Martil,
1 ( satu ) buah gergaji Besi,
2 ( dua ) bilah pisau,
3 ( tiga ) buah kabel tanah isi tembaga lebih kurang panjang 1 meter,
2 ( Dua ) buah ember.
“Kedua tersangka masih dilakukan pemeriksaan untuk di proses lebih lanjut dan koordinasi dengan pihak PT. Telkom Untuk membuat laporan , ” pungkas Kapolsek Christin. ( Abdi Sumarno)
Berita dengan Judul: Tim Opsnal dan Bhabinkamtibmas Polsek Medan Tuntungan Bekuk Pencuri Kabel Telkom pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Abdi Sumarno