Berita  

Tiba di Timika, Kontingen Malut Cabor Atletik Disambut Oleh Ikatan Pemuda Maluku Utara

tiba-di-timika,-kontingen-malut-cabor-atletik-disambut-oleh-ikatan-pemuda-maluku-utara

TIMIKA | Kontingen Cabang Olahraga (Cabor) Atletik Provinsi Maluku Utara disambut oleh Ikatan Pemuda Maluku Utara saat tiba di Bandar Udara Mozes Kilangin Timika, Papua.

Kontingen Maluku Utara yang tiba di Bandara Mozes Kilangin, yakni Cabor Atletik,  pada pukul 11: 23 WIT, Minggu, (03/10/2021).


Ketua (IPMU) Bambang disela-sela penjemputan mengatakan, pihaknya akan selalu siap menyambut para kontingen Malut jika datang ke kabupaten Mimika.” katanya.

Sebab kata dia, kami selaku tuan rumah sudah sepantasnya menyambut saudara kami yang datang ke timika, apalagi dengan tujuan bertanding diajang PON XX yang akan membawa nama daerah ( Malut- red).

“Memang, secara rutin jika ada yang datang. Kami akan melakukan penyambutan atlet maupun official, dari tiap cabor Maluku Utara yang tiba Kabupaten Mimika,” ujar Bambang.

Sementara itu Pelatih Atletik (Malut) Bahrin Omamoi mengatakan pihaknya merasa bersyukur dengan penjemputan yang dilakukan oleh pemuda Maluku Utara Kabupaten Mimika.

” Kami bersyukur sekali keluarga besar warga Maluku Utara di Timika sudah menjemput kami, besar harapan kami dengan adanya dukungan dari masyarakat Malut dapat memicu motivasi dan semangat bagi Atlet yang bakal tanding di Cabor Atletik di nomor 1.500M, atas nama Irwandi Fokatea ” ungkap Bahrin.

Selain itu Bahrin juga memohon dukungan Doa dari masyarakat Malut, agar Irwandi Fokatea dapat memberikan yang terbaik bagi Maluku Utara di PON XX khususnya (Cabor) Atletik.

©_redaksi/Papua

Berita dengan Judul: Tiba di Timika, Kontingen Malut Cabor Atletik Disambut Oleh Ikatan Pemuda Maluku Utara pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Redaksi Papua