LIPUTAN4.COM,JAKARTA – Sejumlah 160 penumpang kapal tiba di wilayah Kepulauan Seribu Utara melalui 4 Dermaga Kedatangan pulau pemukiman, Jumat (26/11).
Untuk mengantisipasi kerawanan dan melakukan pengawasan protokol kesehatan, pihak Polsek Kepulauan Seribu Utara menempatkan personel nya di 4 Dermaga Kedatangan yakni di Pulau Kelapa, Pulau Harapan, Pulau Panggang dan Pulau Pramuka.
Kegiatan pengamanan dan pengawasan protokol kesehatan personel Polsek Kepulauan Seribu Utara ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kepulauan Seribu Utara AKP Asep Romli.
AKP Asep Romli menjelaskan, kegiatan pengamanan dan pengawasan protokol kesehatan yang dilakukan pihaknya untuk memberikan rasa aman sekaligus melakukan pengawasan protokol kesehatan kepada semua penumpang kapal yang baru tiba di 4 Dermaga Kedatangan.
“Iya, selain melakukan pengamanan dan pengawasan protokol kesehatan kita juga memberikan himbauan agar warga dan wisatawan selama di pulau tetap menerapkan protokol kesehatan,” kata Asep.
Ditambahkan Asep, setelah diberikan himbauan protokol kesehatan pihaknya juga mewajibkan semua penumpang kapal yang baru tiba melakukan scanning barcode aplikasi peduli.
“Scan barcode aplikasi peduli lindungi juga kami wajibkan untuk mengetahui apakah sudah suntik vaksin dan mengetahui berapa jumlah warga dan wisatawan yang sudah berada di pulau,” ujarnya.
Tercatat, hari ini sejumlah 160 penumpang kapal tiba di Kepulauan Seribu Utara dengan rincian tiba di Pulau Kelapa 29, Pulau Harapan 54, Pulau Panggang 31 dan di Pulau Pramuka 46.
Berita dengan Judul: Tiba di 4 Wilayah Kep Seribu Utara, 160 Penumpang Kapal diwajibkan Taat ProKes dan Scan Barcode Peduli Lindungi pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : taufik