Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina menandatangani Memorandum Of Understanding (MoU) antara Pemerintah Kota Banjarmasin dengan STIA Bina Banua yang bertempat di Ruang Baiman, Senin 7/3/2022.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua STIA Bina Banua Banjarmasin, Dr.H. Irawanto, S.Sos. M.Si dan jajaran serta Pimpinan SKPD terkait di lingkup Pemerintah Kota Banjarmasin.
H Ibnu Sina mengatakan dalam penandatanganan MoU tersebut terdapat beberapa kajian aspek yang diperlukan oleh Pemerintah Kota Banjarmasin sebagai upaya mewujudkan Kota Banjarmasin lebih baik lagi kedepannya.
“Terkait dengan masalah-masalah pemerintahan pelayanan publik yang ada di Kota Banjarmasin kami terima kasih kepada Bina Banua ini berada di Banjarmasin, mudah-mudahan pelayanan publik tugas belajar bisa maksimal kemudian yang kedua kami ini memang sejak awal mensosialisasikan terkait dengan kolaborasi sinergi,” ucap H Ibnu Sina.
Oleh karena itu, H Ibnu Sina menjelaskan beberapa kajian tersebut sesuai dengan visi dan misi Kota Banjarmasin Baiman dan lebih bermartabat, hal ini tentu menurutnya tidak lepas dari kolaborasi pentahelix ABCGM yang telah diterapkan selama ini di Kota Banjarmasin.
“Dengan melibatkan akademisi itu paling utama, akedemisi dunia usaha, keluarga kota, citizen dan netizen yang jumlahnya hampir jutaan baik yang berada di Kota Banjarmasin maupun diluar Kota Banjarmasin, kemudian Pemerintah Kota dan Media massa serta lembaga keuangan itu harus berkolaborasi, bersinergi untuk membangun cita-cita Kota Banjarmasin,” pungkasnya.(Irwan L4).
Berita dengan Judul: Teken MoU dengan STIA Bina Banua, Walikota Banjarmasin Tekankan Kolaborasi Akedemisi pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Irwan Saputra