Liputan4.com, TANGERANG- Sebagai bentuk kaderisasi dan pengembangan sumber daya manusia, Tarung Derajat Satuan Latihan (Satlat) Kronjo menyelenggarakan pelatihan untuk asisten pelatih.Pelatihan ini berkerjasama dengan Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Kronjo dan Yayasan Pendidikan Islam Al Halimiyah (Yaspia) Desa Pagedangan Ilir Kecamatan Kronjo. Pelatihan dilaksanakan di Yaspia selama dua hari, Sabtu dan Minggu, 09 – 10 Oktober 2021.
Ustad Aeni, selaku Ketua Tarung Derajat Satlat Kronjo sekaligus pengelola Yaspia mengharapkan pelatihan ini dapat menjadi titik balik peserta untuk meningkatkan kompetensi pribadinya, kedepan dapat menjadi pelatih Satlat. Ucapnya
Lebih lanjut, Aeni Mengatakan, pengembangan Satlat menjadi hal yang ditekankan dalam pelatihan ini sebagai langkah konkrit menyongsong Porprov Banten 2022 mendatang.
Pelatihan ini diikuti oleh Pelatih Satlat Pagenjahan dan dua orang Asisten pelatih Satlat Kronjo dengan pemateri Kapten Laut (KH) M. C. Bayu Murti, juga sebagai Psikolog. Pungkasnya
Sementara Bayu Murti menjelaskan peserta pelatihan diberikan materi-materi sejarah perkembangan Tarung Derajat, Pelatihan olahraga, Kepemimpinan, psikologi olahraga, serta materi inti yakni praktek dan simulasi penyampaian materi latihan.
“Dengan materi-materi tersebut diharapkan output dari pelatihan ini melahirkan Pelatih maupun Asisten Pelatih yang bukan hanya terampil seara teknik, namun memiliki pola pikir, sikap dan pola tindak yang berkarakter sehingga menghasilkan Asisten atau Pelatih yang berkualitas. Pungkas Bayu.(Ripai/Hs)
Berita dengan Judul: Tarung Derajat Kronjo Laksanakan Pelatihan Tuk Cetak Asisten Pelatih pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : L4Banten