Berita  

Tahajud Realisasikan Program, Pulau Paku Dapat Jatah 650 Meteran Listrik

tahajud-realisasikan-program,-pulau-paku-dapat-jatah-650-meteran-listrik

Liputan4.com, Bungku – Selain desa Umpanga dan Bahoea, delapan desa di Pulau Paku kecamatan Bungku Selatan kabupaten Morowali juga mendapatkan bantuan meteran listrik gratis dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali.

 


Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bidang Sarana Prasarana dan Utilitas Umum (SPUU) Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (DPKPP) Arif Mahmid kepada media ini, Sabtu 30 Oktober 2021.

 

“Tahun ini, program meteran listrik dialokasikan untuk desa Umpanga 70 unit, desa Bahoea 180 unit dan delapan desa di Pulau Paku sebanyak 650 unit,” ungkap Arif Mahmid.

 

Sementara itu, ditemui media ini sebelumnya, Kepala DPKPP, Syukri Matorang menyampaikan bahwa program ini merupakan salah satu perwujudan nyata dari janji kampanye serta visi misi kepemimpinan Bupati Taslim dan Wakil Bupati Najamudin di Morowali.

 

“Program meteran listrik gratis ini adalah komitmen nyata pak Bupati dan pak Wakil Bupati dalam rangka memperjuangkan kesejahteraan masyarakat sesuai dengan visi misinya. Ukurannya ada, bukan sekadar narasi kosong,” tutur Syukri Matorang, Rabu 27 Oktober 2021 diruang kerjanya, Kompleks Bumi Perkantoran Fonuasingko Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah.

 

Untuk diketahui, saat ini pengerjaan instalasi jaringan listrik sebanyak 650 unit  delapan desa di Pulau Paku telah terlaksana. Hal tersebut dikemukakan oleh Kabid SPUU DPKPP Arif Mahmid.

 

“Jadi distribusi bantuan meteran listrik gratis akan dilakukan pada bulan Desember tahun ini. Pengerjaan pembangunan jaringan instalasi telah dilaksanakan 650 unit. Pada bulan Desember, meteran listriknya akan di eksekusi,” tandasnya.#L4Morowali.

Berita dengan Judul: Tahajud Realisasikan Program, Pulau Paku Dapat Jatah 650 Meteran Listrik pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Ghaff