Berita  

Sukses Dalam Pengamanan , Pilkades Serentak 73 Desa, Pemkab Oku Selatan Berikan Penghargaan Kepada Jajaran Polres Oku Selatan

sukses-dalam-pengamanan-,-pilkades-serentak-73-desa,-pemkab-oku-selatan-berikan-penghargaan-kepada-jajaran-polres-oku-selatan

Muaradua Liputan 4 Com . Bupati OKU Selatan Popo Ali.,M.B.,Com. Bersama Wakil Bupati OKU Selatan Sholehien Abuasir, SP.,M.Si. menyerahkan langsung Penghargaan kepada Forum Komunikasi Pimpinan OKU Selatan atas Partisipasi dalam menyukseskan Pelaksanaan Pilkades Serentak Kabupaten OKU Selatan Tahun 2021, Senin (01/11/2021).Sukses Dalam Pengamanan , Pilkades Serentak 73 Desa, Pemkab Oku Selatan Berikan Penghargaan Kepada Jajaran Polres Oku Selatan

Penyerahan penghargaan ini merupakan ucapan terima kasih dari Pemerintah Kabupaten OKU Selatan atas terselenggaranya Pilkades Serentak Tahun 2021 dengan tertib dan damai. Tidak hanya sukses dalam pelaksanaan Pilkades, Pemerintah Kabupaten OKU Selatan juga memberikan penghargaan kepada Kapolres OKU Selatan atas keberhasilan Jajaran Polres OKU Selatan dalam mengungkap kasus pembunuhan dan kekerasan terhadap anak dibawah umum, yang terjadi di Desa Tanjung Raya Kecamatan Buay Sandang Aji Kabupaten OKU Selatan.


Dalam kesempatan ini Bupati OKU Selatan mengungkapkan, bahwa momen beberapa waktu lalu merupakan bagian dari rangkaian kegiatan kita bersama, Alhamdulillah berjalan dengan sukses dan lancar digelar di 73 Desa di 17 Kecamatan dengan 243 Calon Kepala Desa.

“Terima kasih kepada Kapolres telah ikut menyukseskan Pilkades 2021, dan terima kasih juga kepada semua pihak yang terlibat, “ucap Bupati.

Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha juga menyampaikan, bahwa suksesnya pelaksanaan Pilkades serentak ini merupakan wujud dari sinergitas dari semua pihak yang terlibat, baik Pemkab, Kodim 0403, Insan Pers/Media, dan Masyarakat. Sehingga kegiatan Pilkades 2021 serentak di 73 Desa berjalan dengan aman dan tertib.

Berita dengan Judul: Sukses Dalam Pengamanan , Pilkades Serentak 73 Desa, Pemkab Oku Selatan Berikan Penghargaan Kepada Jajaran Polres Oku Selatan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Willy Apriandi