Berita  

Strong Point, Cara Bhabinkamtibmas Polsek Cilograng Tingkatkan Pelayanan Prima

strong-point,-cara-bhabinkamtibmas-polsek-cilograng-tingkatkan-pelayanan-prima

Liputan4 com Lebak- Antisipasi tingginya mobilitas masyarakat di pagi hari baik kemacetan ataupun kecelakaan, Bhabinkamtibmas Polsek Cilograng Polres Lebak Brigadir Kepala (Bripka) Agus Hendriyana S.H Bersama personil lainnya, melaksanakan Strong Point untuk membantu kegiatan masyarakat di jalan raya Bayah-Cibareno Km 25 depan SMAN 1 Cilograng. Kamis, (12/01/2023) pagi.

Hal ini dimaksudkan untuk mengantisipasi kerawanan kemacetan lalulintas dan mengatur kelancaran arus lalu lintas dengan harapan para pengguna jalan tidak terhambat aktifitasnya.


Beberapa hasil yang dicapai dalam pelaksanaan Strong Point yakni meningkatkan disiplin masyarakat dalam kamseltibcar lantas. Guna menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalulintas di jalan raya, meningkatkan kenyamanan pengguna jalan raya baik pejalan kaki maupun pengendara terutama anak sekolah.

Ditempat lain, Kapolsek Cilograng AKP Asep Dikdik, mengatakan kepada seluruh anggota Polsek Cilograng agar mendekatkan diri dengan warga masyarakat, hal ini dilakukan dengan cara memberikan pelayanan yang prima dan hadir ditengah-tengah warga masyarakat.

Kapolsek juga menambahkan, diharapkan masyarakat tetap tertib berlalulintas serta selalu menerapkan Protokol kesehatan 5M dalam kehidupan sehari – hari yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas diri.

Dengan budaya prokes 5M sangat berkontribusi besar dalam upaya menekan dan menurunkan angka penyebaran Covid – 19 khususnya di wilayah Kecamatan Cilograng, tutupnya. (Riki/Hs)

Berita dengan judul: Strong Point, Cara Bhabinkamtibmas Polsek Cilograng Tingkatkan Pelayanan Prima pertama kali tampil pada LIPUTAN4.COM. Reporter: L4Banten