JADI EVENT NASIONAL, PEMKAB OKU SELATAN BERTEKAD KEMBALI SUKSESKAN SRIWIJAYA RANAU GRAN FONDO TAHUN 2022
MUARADUA – Liputan 4 com . Salah satu event sepeda terbesar di Sumatera Selatan yaitu Sriwijaya Ranau Gran Fondo (SRGF) akan kembali digelar di wilayah Danau Ranau Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) tahun ini.
Menyikapi hal ini, jajaran Pemkab OKU Selatan bersama para stakeholder mulai melakukan persiapan jelang perhelatan yang akan digelar pada 12 November 2022 nanti melalui Rapat Awal persiapan SRGF 2022 di Ruang Rapat Terbatas Pemkab OKU Selatan, Rabu (21/09/2022) siang.
Mengawali rapat, Asisten Bidang Administrasi dan Umum Setda OKU Selatan, Drs. Herman Azedi, S.KM., M.M., mengungkapkan, kegiatan ini merupakan kegiatan keempat berturut yang digelar di Kabupaten OKU Selatan. Menurutnya, tentu setiap tahun selalu dilakukan evaluasi terhadap kegiatan ini.
Karena itu, dikatakannya OKU Selatan selaku tuan rumah bertekad untuk menggelar kegiatan yang semakin baik dan tertib. “Ini rapat awal, nanti akan ada rapat lanjutan dengan pihak Provinsi dan rapat lainnya. Untuk awal ini, kita pembagian tugas mengenai siapa berbuat apa,” ujarnya.
Disambung Kapolres OKU Selatan, AKBP Indra Arya Yudha mengungkapkan bahwa aparat kepolisian siap mendukung suksesnya kegiatani ini. “Kami (kepolisian) siap membantu, mendukung dan berperan serta dalam kegiatan yang berskala nasional ini. Harapan kita bersama, khususnya saat kegiatan dapat berlangsung kondusif dan seperti tahun sebelumnya,” ucapnya.
AKBP Indra juga berharap agar bisa saling memberikan saran demi kebaikan bersama dalam pelaksanaan kegiatan ini, baik dalam hal rute, maupun lokasi para penonton. “Semoga (tahun) ini kegiatannya lebih siap,” tegasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Plt Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata OKU Selatan, Josh Akherman, S.STP., M.Si., memaparkan bahwa pihaknya telah membuat draft SK Bupati untuk panitia lokal OKU Selatan terkait tugas dan tanggungjawab masing-masing pihak pada pelaksanaan kegiatan ini.
Lebih lanjut, dia menuturkan bahwa pihaknya juga telah membuat Timeline dan rundown awal kegiatan Sriwijaya Ranau Gran Fondo tahun 2022 sebagai acuan tugas masing-masing pihak. “Ini dibuat berdasarkan hasil evaluasi kegiatan sebelumnya. Di sini juga kami sudah membuat pembagian tugas masing-masing,” jelasnya.
Berita dengan Judul: Sriwijaya Ranau Grand Fondo ( SRGF ) Akan Kembali Di Gelar Di Danau Ranau Tahun 2022 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Willy Apriandi