Berita  

SPS Sumut Kembali Gelar Gebyar Kampanye Baca Koran Milenial di Langkat

sps-sumut-kembali-gelar-gebyar-kampanye-baca-koran-milenial-di-langkat

 

Sumut Liputan4.Com – Langkat SPS Sumatera Utara kembali gelar kampanye baca koran Milenial bersama Pemkab Langkat bertempat di SMPN 1 Langkat pada hari Kamis (15/09/22)
Ribuan siswa/wi hadir mengikuti gebyar kampanye baca koran Milenial.


Turut hadir Plt Bupati Langkat H. Syah Afandin SH, ketua MUI H.Ahmad Dian LC.MA, Kadis Kominfo H.Syahmadi, Kadis Pendidikan Dr.H. Saiful Abdi.SH.SE.MPD, Kepala Sekolah SMPN 1 Stabat Drs.Tian Kaban MPD, Camat Stabat Nuriadi S.Sos, serta Unsur tiga pilar Kecamatan Stabat, Ketua SPS H.Farianda Putra Sinik.SE, Sekretaris SPS Rianto Ahgly.SH, Bendahara Asih, dan seluruh pengurus SPS Cabang Medan.

Ketua SPS Sumut dalam kata sambutannya mengatakan,
” Trimakasih Saya ucapkan kepada Bapak Bupati Langkat H.Syah Afandin yang sudah mendukung Penuh Kampanye Baca Koran Milenial, serta seluruh pihak yang terkait kegiatan hari ini hingga terlaksana dengan sukses,” tutur H.Farianda.

Lanjut Farianda belakang ini minat baca koran sangat menurun di karena kan kalangan Milenial sudah disibukkan dengan medsos, maka dari itu kita adakan kampanye baca koran agar kalangan milenial gemar membaca untuk menambah ilmu dan pengalaman,dan wajib di ketahui bahwa media surat kabar/koran ikut andil dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia.Dipaparkan berita yang ada di medsos masih mengandung *Hoax* berbeda dengan media cetak sebelum naik cetak melalui beberapa tahapan dari wartawan meliput masuk ke meja redaktur,lanjut ke leaot, di periksa oleh pimred baru naik cetak jadi media cetak sudah terkonfirmasi oleh nara sumber jadi beritanya tidak Hoax tandasnya.

Kata sambutan Plt Bupati Langkat H.Syah Afandin mengatakan,
” Pemkab Langkat Mendukung penuh kegiatan yang dilakukan oleh SPS Sumatera Utara mengkampanyekan baca koran Milenial di Kabupaten Langkat ini,
kita lihat anak-anak ini pegang koran aja terlihat janggal, jadi saya sarankan kepada anak-anak mulai sekarang mari kita gemar membaca koran agar supaya menambah wawasan dan ilmu pengetahuan sebab di koran banyak berita menarik ada politik, ekonomi, wisata, olahraga dan lain-lainnya yang pastinya media cetak/koran beritanya fakta tidak hoax,” terangnya.

Disela acara ada sesi tanya jawab berhadiah dari Bapak Plt Bupati dan ketua SPS Sumut, ada beberapa siswa/wi yang berhasil menjawab Pertanyaan mendapat hadiah uang jajan dari Pak Bupati dan hadiah kaos dari Ketua SPS Sumut.

Di akhir acara gebyar kampanye baca koran Milenial, Sekretaris SPS Sumut Rianto Ahgly.SH,
” Mengucapkan banyak terimakasih Kepada seluruh yang terlibat dalam kegiatan ini sehingga berjalan dengan sukses,” pungkasnya.(Abdi)

#SPS- Jaya
#Baca Koran – kereen
# Langkat Berseri

Berita dengan Judul: SPS Sumut Kembali Gelar Gebyar Kampanye Baca Koran Milenial di Langkat pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Abdi Sumarno