Berita  

Sosialisasikan Bahaya Covid-19, PAC PBB Pinggir Bagikan Ribuan Masker Kepada Masyarakat

sosialisasikan-bahaya-covid-19,-pac-pbb-pinggir-bagikan-ribuan-masker-kepada-masyarakat

Liputan4.com, Bengkalis-RIAU – Rabu pagi, 5 Mei 2021, jajaran Pimpinan Anak Cabang Pemuda Batak Bersatu (PAC PBB) Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, tampak melakukan kegiatan pembagian masker kepada masyarakat.

Kegiatan yang dipusatkan di jalan lintas Duri Pekanbaru KM 112 Desa Semunai, atau tepatnya di depan Kantor Desa Semunai Kecamatan Pinggir itu langsung dipimpin oleh Ketua PAC PBB Kecamatan Pinggir, Jaster Sitorus.


Pada kesempatan itu Jaster mengatakan bahwa giat tersebut merupakan bentuk kepedulian PBB Kabupaten Bengkalis kepada masyarakat yang saat ini dalam situasi menghadapi bahaya penyebaran pandemi Covid-19 parian baru. Dan juga sekaligus merupakan bentuk partisipasi PBB dalam membantu pemerintah menekan angka penyebaran Covid-19.

“Ada ribuan masker yang kita bagikan kepada masyarakat. Kiranya bermanfaat, dan masyarakat lebih memahami situasi covid yang semakin tinggi angkanya. Kita berharap masyarakat juga dapat melaksanakan protokol kesehatan dalam beraktifitas kesehariannya”, ajak Jaster.

Di akhir pertemuan Jaster menyampaikan, bahwa atas nama PBB Kabupaten Bengkalis khususnya PAC PBB Kecamatan Pinggir, ia mengucapkan selamat menunaikan ibadah Puasa kepada seluruh masyarakat yang melaksanakannya, dan selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah kepada seluruh lapisan masyarakat yang merayakannya.

“Mari bersama-sama kita patuhi protokol kesehatan, jangan jadikan daerah kita ini sebagai penyumbang angka penularan covid 19 di wilayah Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau. Salam satu rasa, satu jiwa, NKRI HARGA MATI”, tutup Jaster Sitorus.
-efn-

Berita dengan Judul: Sosialisasikan Bahaya Covid-19, PAC PBB Pinggir Bagikan Ribuan Masker Kepada Masyarakat pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Erwin Nababan