Suasana pagi yang cerah menemani siswa – siswi Sekolah Menengah Pertama Negeri ( SMPN ) 1 Tulungagung. dalam mengisi kegiatan tengah semester.
Nampak para siswa sangat antusias mengambar kertas bermotif di atas kertas A4 yang dilakukan di teras halaman Sekolah Menengah Pertama Negeri ( SMPN ) 1 Kabupaten Tulungagung, rabu (5/10/2022) pagi.
Kepala SMPN 1 Tulungagung Sujito,S.pd mengungkapkan, kegiatan ini sebagai sarana belajar usai ujian semester. Meskipun sudah tidak ada pembelajaran di kelas, dirinya mengupayakan pembelajaran dalam bentuk lain dikemas dengan wadah pentas seni.
Lomba ini diikuti oleh peserta yang terdiri dari perwakilan setiap kelas. Mulai dari kelas tujuh, delapan, dan sembilan. Mengangkat Tema “Sekolah bersih hijau”
“Dengan Tema Sekolah bersih hijau dan sehat. Hal Ini sebagai wujud menanamkan kepada siswa agar mencintai dan melestarikan kebudayaan yang ada di Tulungagung,” terangnya.
Dengan diadakan lomba menggambar pada siswa- siswi bertujuan menumbuh kembangkan minat, bakat serta kreatifitas siswa- siswi SMPN 1 Kabupaten Tulungagung, tambahnya.
” Dimasa pandemi covid 19, aktifitas pelajarpun tidak bisa memaksimalkan untuk menyalurkan bakat dan kreatifitasnya. Kesempatan inilah saat covid 19 sudah melandai, kita membuka ruang untuk kebebasan siswa- siswi untuk menyalurkan bakat dan kreatifitas siswa- siswi yang gemar akan menggambar atau melukis.” Paparnya.
” Kegiatan ini membuat siswa menjadi lebih kreatif dan juga belajar pentingnya sebuah penghijauan dan kebersihan serta lebih menghargai akan pentingnya kesehatan tubuh.” Pangkasnya.(Fir/Sug)
Berita dengan Judul: SMPN 1 TULUNGAGUNG Adakan Lomba Menggambar Dengan Tema ” Sekolah Bersih Hijau “ pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : SUGENG HARIYADI