Berita  

SINGKAWANG BUKTIKAN DIRI KOTA TOLERAN

singkawang-buktikan-diri-kota-toleran

SETARA Institute melaunching Indeks Kota Toleran (lKT) 2021, pada Rabu (30/3/2022), di Hotel Ashley, Jl. KH. Wahid Hasyim, Jakarta.

IKT 2021 merupakan laporan kelima SETARA Institute dalam mempromosikan praktik-praktik toleransi terbaik di kota-kota, di Indonesia.


Sebelumnya SETARA Institute telah merilis Index Kota Toleransi pada 2015, 2017, 2018, dan 2020. IKT merupakan hasil pengukuran kualitas praktik toleransi untuk melihat seberapa besar pengalaman hidup toleransi di warga kota-kota se-Indonesia.

Dalam kesempatan ini awak media sempat bertemu dan berdialog dengan Walikota Singkawang Ibu Tjhai ChuiMie S.E MH. Menurutnya, rilis IKT seperti ini juga untuk mendorong semua pihak bekerja keras agar terwujud hidup toleransi dan gotong royong, bukan hanya di perkotaan-perkotaan besar melainkan mencakup semua daerah.

Toleransi, kata Ibu Tjhai Chui Mie, pada dasarnya merupakan cita-cita dari para Founding Fathers Indonesia. Sejak merdeka, semangat toleransi ini diperjuangan Presiden Sukarno.

Persatuan Indonesia, kata Sukarno, hanya dapat dibangun dengan sikap saling menghargai, gotong royong, dan semangat persaudaraan serta cinta tanah air.

“Saya kira, membangun toleransi dalam pelbagai bidang kehidupan manusia Indonesia merupakan cita-cita Bung Karno sejak awal. Sehingga ini menjadi dasar kita menjaga kesatuan dan persatuan NKRI agar tidak mudah terpecah belah,” kata Wali Kota Singkawang, kelahiran 27 Februari 1972 itu.

Kota Singkawang meraih tingkat IKT yang cukup bagus. Kultur masyarakat Singkawang menjadi salah satu kunci toleransi dan demokrasi yang diraih kota ini.

Tjhai Chui Mie berharap, ke depan, bukan hanya kota yang menjadi penilaian, tetapi seluruh kabupaten dan kota harus ikut serta,

“Karena ini menyangkut bangsa Indonesia yang kita cintai. Dengan mengkaji tingkat toleransi di semua daerah memungkinkan kita mengetahui perkembangan masyarakat kita.

Semoga Indonesia menjadi negara yang aman dan nyaman untuk ditinggali oleh siapapun, termasuk kota Singkawang,” harapnya.

Dengan menjadi kota yang aman dan nyaman, orang akan berinvestasi di Singkawang.

Dengan prestasi yng diraih saat ini, Tjhai Chu mie mengatakan, ini semua merupakan hasil kerja sama dan kerja keras dari semua jajaran kota Sengkawang.

Hari ini Kota Singkawang membuktikan dirinya sebagai kota toleransi terbaik. Prestasi ini harus terus dipertahankan masyarakat Singkawang.

Singkawang menjadi kota percontohan untuk kota dan kabupaten lainnya di Indonesia terkait semangat toleran. * (Rika).

Berita dengan Judul: SINGKAWANG BUKTIKAN DIRI KOTA TOLERAN pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Willy Dozan Alexander