Berita  

Silaturrahmi Kedesa Bali Agung H. Nanang Ermanto Tinjau Jalan Puluhan Tahun Yang Masih Onderlah

silaturrahmi-kedesa-bali-agung-h.-nanang-ermanto-tinjau-jalan-puluhan-tahun-yang-masih-onderlah

Liputan4 com. Palas, Lampung Selatan.

Bupati lampung selatan melakukan Kunjungan kerja kedesa baliagung Kecamatan Palas, meninjau jalan yang hampir 30 tahun tak tersentuh pemerintah, Selasa, (22/03/2022).


Bupati bersama rombongan sebelum meninjau jalan bersilaturrahmi ke kediaman tokoh masyarakat bapak nyoman, sebagai balasan anjang sana yang sebelumnya bapak nyoman bersama tokoh masyarakat dan tokoh adat melakukan yang serupa.

Setelah berbincang-bincang beberapa jam, bupati bersama rombongan di dampingi Kepala Desa Made Wisnu ngabdi, Camat Rosliana, Sekcam Suyadi, bersama tokoh adat dan tohoh masyarakat mengecek jalan yang menjadi keluhan masyarakat selama ini.

Setibanya di jalan yang di tuju rombongan bupati sudah di tunggu kedatangannya oleh masyarakat, para pemangku adat.

” kebersamaan adalah kunci membangun, jadikan perbedaan untuk membangun
bersama-sama, baik desa, kecamatan, dan kabupaten,” ucap bupati di sela-sela obrolan dengan masyarakat

Silaturrahmi Kedesa Bali Agung H. Nanang Ermanto Tinjau Jalan Puluhan Tahun Yang Masih Onderlah

Selain itu juga bupati berjanji, akan berkoordinasi dengan dinas PUPR untuk bisa terealisasikan pembangunan jalan ruas bali agung kalirejo.

“Selalu berkomunikasi dengan kecamatan, dan bersama-sama membangun perbedaan adalah ragam kebeniekan untuk bersama-sama membangun.” kata bupati

Sementara itu, menurut kepala desa bali agung, Made Wisnu Ngabdi, jalan sepanjang 2500 Km ini, di bangun dengan program PNPM, kurang lebih 30 tahun dengan Onderlah sampai sekarang masih onderlah bahkan banyak batu-batu yang sudah hilang kebawa air sewaktu hujan, pas waktu kemarau debu berterbanggan, sangat menggangu kesehatan masyarakat.

“Jalan sepanjang 2500 Km ini hampir 30 tahun, tak tersentuh pemerintah, jalan yang menjadi akses satu-satunya masyarakat desa baliagung sebagai akses perekonomian masyarakat,” kata kepala desa bali agung Made Swisnu Ngabdi saat melakukan obrolan dengan bupati

Sama halnya yang di sampaikan tokoh adat Desa Bali agung Ketut Purne menuturkan yang serupa, bahkan jalan ruas Bali agung Kalirejo salah satu jalan pertanian, sebab ada sekitar 600 hektar pertanian padi melintasi jalan tersebut.

” jalan ruas Bali agung Kalirejo, Sebagai jalan pertanian sebab ada sekitar 600 hektar sawah masyarakat , sebagai salah satu pemasok beras di kabupaten lampung selatan. Besar harapan masyarakat sepanjang jalan baliagung kalirejo tahun 2022 bisa di realisasikan pembangunan.” ucapnya

Berita dengan Judul: Silaturrahmi Kedesa Bali Agung H. Nanang Ermanto Tinjau Jalan Puluhan Tahun Yang Masih Onderlah pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sri Widodo