Berita  

Seniman Mimika Raih 12 Hak Komunal oleh Kemenkumham, Wabup JR: Kita Masih Terus Berjuang

seniman-mimika-raih-12-hak-komunal-oleh-kemenkumham,-wabup-jr:-kita-masih-terus-berjuang

TIMIKA | Wakil Bupati Kabupaten Mimika, Papua, Johannes Rettob memberikan apresiasinya kepada Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) terkait pemberian sertifikat kekayaan intelektual bagi pelaku Seni dan budaya masyarakat Amungme dan Kamoro (Mimika Wee).

Wabup Mimika mengatakan pemberian sertifikat kekayaan intelektual komunal dari Kementerian Hukum dan HAM RI untuk Patung Mbitoro dan Pesta Budaya Karapao yang merupakan ukiran dan seni budaya dari masyarakat suku Kamoro, suku asli Mimika menjadi suatu kebanggaan bagi Masyarakat Mimika dimana selama ini berjuang untuk mendapatkan pengakuan oleh negara.


“ Kita bersyukur bahwa perjuangan untuk mendapatkan Hak Kekayaan Intelektual baik secara kelompok maupun individu sudah terjawab, ” ujar Wabup JR saat ditemui siang tadi (23/8/2022).

Sebelumnya kata Wabup diusulkan itu untuk komunal dari Kamoro ada 9 dan dari Amungme ada 11 tetapi yang baru disetujui dua, karena datanya lengkap, sementara yang lain Kami lagi proses untuk memperbaikinya agar yang kita usulkan bisa dapat semua sertifkat.

“ Kemarin Kita dapat 12 sertifikat HAKI, dua Komunal dari 10 kategori Personal. Dari sepuluh personal ini dari cipta lagu, yakni dari Saudara Frans Mameyau, ” tandas Wabup.

Selain itu, Wabup menambahkan bahwa dalam waktu dekat Dirinya telah berkoordinasi dengan Kemenkumham agar mereka datang ke Mimika untuk bekerjasama dengan Bank BRI supaya UMKM didaftarkan, karena yang sudah terdaftar cukup banyak sehingga Jumat nanti kita daftarkan HAKI perorangan.

“ Nanti akan ada tim dari Jakarta yang datang ke Mimika untuk melaksanakan sosialisasi terkait manfaat Hak komunal, Kita targetkan di bulan oktober nanti kegiatannya sudah bisa dilaksanakan, ” imbuhnya.

Berita dengan Judul: Seniman Mimika Raih 12 Hak Komunal oleh Kemenkumham, Wabup JR: Kita Masih Terus Berjuang pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Redaksi