Berita  

Semarak HUT RI, Ketua IMI Korwil Mimika Himbau Pengendara Pasang Bendera di Kendaraan

semarak-hut-ri,-ketua-imi-korwil-mimika-himbau-pengendara-pasang-bendera-di-kendaraan

TIMIKA| Dalam rangka menyambut  dan memeriakan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke- 76  17 Agustus  2021 nanti, Pemerintah RI mengajak kepada seluruh lembaga Negara dan lapisan masyarakat untuk memeriakan Perayaan HUT ke- 76  walau di masa pandemi Covid – 19 dengan memasang Umbul – umbul dan Bendera.

Ikatan Motor Indonesia (IMI) Korwil Kabupaten Mimika juga  menghimbau kepada Ketua Klub Mobil dan motor serta pecinta Otomotif agar memasang pernak – pernik ( bendera Red) kecil di kendaraan dimulai dari tanggal 1 sampai 30 agustus nanti,” Tulis Tanzil melalui pesan Group  Whatsaap jumat, (30/07/2021).


Drs. Tanzil yang  juga Menjabat sebagai Anggota DPRD Mimika  mengatakan dimasa Pandemi ini dihimbau kepada seluruh pengguna kendaraan roda dua dan roda empat terkhusus yang tergabung di (IMI) korwil Mimika,   agar memasang bendera di Kendarannya guna menyemarakan HUT NKRI.

“Momentum Agustus dapat menyatukan semagat kebangsaan,  walaupun dimasa sulit mari kita sama – sama  mengajak semua untuk  terlibat,” cetusnya.

Tak hanya menyemarakan lanjutnya, Semangat Kebangsaan adalah Hak  wajib bagi seluruh elemen bangsa untuk mencintai Negara kesatuan republik Indonesia (NKRI).

Seruan tersebut kata Tanzil   guna mengingatkan para pengendara untuk memasang bendera di kendaraan.  “Covid- 19  masih melanda dunia namun semangat kita untuk memperingati  Kemerdekaan   walau  disituasi sulit saat ini  tanpa harus dengat melakukan  kegiatan yang dapat menimbulkan kerumunan orang,” Jelasnya.

Red/Makatita
Bagaimana Reaksi Anda?
Suka
0
Suka
Waww
0
Waww
Haha
0
Haha
Sedih
0
Sedih
Lelah
0
Lelah
Marah
0
Marah

Berita dengan Judul: Semarak HUT RI, Ketua IMI Korwil Mimika Himbau Pengendara Pasang Bendera di Kendaraan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Redaksi Papua