MUARADUA Liputan 4 Com – Sekretaris Daerah (SEKDA) Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), H. Romzi, S.E., M.M., pimpin Rapat Percepatan Penyaluran Dana Alokasi Khusus Fisik (DAK) Tahun 2022, kamis (12/05/2022), di Ruang Rapat Terbatas.
Dana alokasi khusus fisik (DAK) adalah dana yang dialokasikan dalam anggaran pendapatan dan belanja negara kepada daerah tertentu dengan tujuan untuk membantu mendanai kegiatan khusus fisik yang merupakan urusan daerah dan sesuai dengan prioritas nasional.
Dalam kesempatan tersebut Kepala Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA), Drs. Linkulin, MM., menyampaikan terkait dana desa tahap satu, 90% terlaksana untuk bantuan langsung tunai (BLT) telah 100% terselesaikan.
“Oleh karena itu Bupati memerintahkan kami untuk rapat bersama, agar yang belum selesai bisa terselesaikan,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Sekda menyampaikan ini merupakan rapat perdana terkait anggran tahun 2022, dari sisi penganggaran tidak ada masalah, tindak lanjut penyesuaian anggaran tentu akan mempersiapkan dana alokasi khusus (DAK) fisik. Karena ini bagian dari rutinitas, sehingga seharusnya sudah tidak ada lagi hambatan yang mengakibatkan terjadi keterlambatan.
“Mulai dari input data, sirup, lelang kontrak pelaksanaan, dan lainnya, apakah sudah dalam proses apa belum, untuk tahap satu, paling lambat dikumpulkan 21 juli 2022, saya berharap proses fisik itu sudah berjalan,” ujarnya.
Rapat ini turut dihadiri, Assiten II, Asisten III, Inspektur, Kepala Bapenda, Kepala BPKAD, Kepala Bappeda Litbang, Kadisdik, Kadinkes, Kadin PU TR, Kepala PPKB, PPPA, Kabag PBJ, Kabag Adm Pembangunan, Direktur RSUD.
Berita dengan Judul: Sekda Oku Selatan , Instruksikan Jajaran Percepat Realisasi Penyaluran DAK Tahun 2022 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Willy Apriandi