Berita  

Sekda Bantaeng Menitipkan Harapan Pada Pembukaan Workshop Governance Index

sekda-bantaeng-menitipkan-harapan-pada-pembukaan-workshop-governance-index

LIPUTAN4.COM, BANTAENG – Sekretaris Daerah Kabupaten Bantaeng, Abdul Wahab secara resmi membuka Workshop Governance Index tahun 2021 yang dilaksanakan di Aula Hotel Ahriani, Jl. Raya Lanto, Bantaeng pada hari Kamis (4/3) pagi.

Dalam arahannya, Sekda Bantaeng menyampaikan bahwa dirinya berharap agar melalui program USAID Indonesia Urban Water, sanitation and hygiene Penyehatan Lingkungan Untuk semua (USAID IUWASH PLUS) ini bisa mengantarkan Kab. Bantaeng menjadi percontohan capaian program Air minum, sanitasi dan Lingkungan Kumuh di Sulawesi Selatan.


Dikatakan bahwa program ini akan dilaksanakan selama lima tahun delapan bulan untuk mendukung Pemerintah Indonesia meningkatkan akses air minum dan layanan sanitasi serta perbaikan perilaku hygiene masyarakat miskin dan kelompok rentan di perkotaan.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Bappeda Bantaeng, Muh. Dimiati Nongpa bersama OPD terkait di bidang Sanitasi dan Air minum. Yang di laksanakan dalam rangka menilai capaian kinerja Pemerintah Kab. Bantaeng terkait layanan air minum dan sanitasi.