Liputan4.com LEBAK- Sejumlah pekerja Tenaga kerja Bongkar muat (TKBM) di dermaga Semen Merah Putih, PT Cemindo Gemilang TBK, mengeluh, pasalnya ada sudah 3 bulan gajihnya belum dibayarkan pihak perusahaan PT BSM, Menurut keterangan para pekerja, ada sekitar seratus lebih pekerja yang belum diberikan haknya ( Upah ) oleh salah satu TKBM yang bernama Badak Sakti Mandiri (BSM) Rabu 12/10/2021
Irwan salah satu pekerja di PT BSM mengatakan. Saat ditemui awak media. ” Banyak pak yang belum mendapatkan upah kerja nya, ada yang sudah 3 bulan ada juga yang 2 bulan belum dibayarkan oleh PT Badak Sakti Mandiri. Saya aja kemaren cuma diberikan pinjaman 500.000 Ribu sementara yang lain ada yang 1 juta, yang Lebih menyedihkan yang terjadi pada saya bukan hanya belum dibayarkannya gaji saya selama 3 bulan, tapi saya juga di berhentikan sepihak dari pekerjaan tersebut. Alasan perusahaan PT-BSM, saya ga masuk kerja waktu ada kegiatan bongkar muat,padahal saya ga kerja karena ada kebutuhan keluarga yang perlu saya cari. “ujar Irwan.
Lanjut Irwan saya warga Desa Darmasari tepatnya di Kampung Harjasari, saya ngontrak disana pak dan harus bayar tiap bulan bayar kontrakan, saya hari ini datangi kantor PT BSM, namun hasilnya nihil. Harapan saya gaji segera di bayarkan oleh PT-BSM, sebab saya sangat membutuhkan, untuk melunasi hutang kebutuhan saat kerja dan akibat tidak 3 bulan tidak nerima gaji,”ungkap Irwan sambil menitikan air mata.
Sementara itu Ega Formen alat berat di TKBM berasal dari Sawarna
” Saya bersama 5 rekan senasib mendatangi Kantor PT- BSM dan meminta hak kami (upah kerja) sebagai mantan pekerjanya, syukur alhamdulillah pihak Management membayarnya, imbuh Ega
Lanjut Ega, “masih ada rekan-rekan kerja kami sebanyak 96 orang, sampai hari ini belum mendapatkan kepastian, kapan dibayar TKBM PT- Badak Sakti Mandiri, akan membayar,”ujar Ega.
sementara HRD TKBM-PT-BSM Herman mengatakan kepada awak media saat di temui. Mengakui masih punya tunggakan pada pekerja yang belum di bayarkan, Kemaren kita baru berikan pinjaman 1 juta pada pekerja,ujarnya
“Saya sendiri belum bisa memastikan Kapan sisa gajih akan di bayarkan, memang pekerja ada yang sudah 2 bulan dan 3 bulan yang belum kami bayarkan gajinya tapi insya Allah kami lunasi, kita kan berusaha dan tetap akan bayar kan gaji mereka sesuai perjanjian. ucap Herman (Hs)
Berita dengan Judul: Sejumlah Pekerja di Berhentikan PT BSM Mengeluh Gajihnya Belum Dibayar pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : L4Banten