Berita  

Sat Samapta Polres Palas Kawan Unras Penah Aktivis Sumut di Kejari Palas

sat-samapta-polres-palas-kawan-unras-penah-aktivis-sumut-di-kejari-palas

LIPUTAN4.COM,PADANG LAWAS (SUMUT)

-Sat Samapta Polres Padang Lawas (Palas) kawal Unjuk Rasa (unras) dari Penah Aktivis Sumut di depan Kantor Kejaksaan Negeri Padang Lawas (Sumut).Selasa (07/02/23).


Unras Penah Aktivis Sumut tersebut terkait pembuatan instalasi pembibitan ternak pemotongan sapi di Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Padang Lawas.

Aksi dikawal oleh Sat Samapta Polres Padang Lawas,langsung dipimpin oleh Kasat Samapta AKP M. Husni Yusuf , kerjasama dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP)  Pemkab Palas.

” Pengamanan Aksi Unjuk rasa tersebut dilakukan untuk menjaga Stabilitas Kamtibmas agar tetap aman dan Kondusif,” Ujar Kapolres Palas AKBP Indra Yanitra Irawan S.I.K,. melalui Kasat Samapta AKP Muhammad Husni Yusuf.

Yusuf menjelaskan, aksi yang dikoordinir oleh Habibi M Hasibuan Meminta kepada Kajari Palas segera memanggil dan memeriksa pemborong proyek pembuatan instalasi pembibitan ternak pemotongan sapi.

Karena ada diduga kuat proyek bangunan yg dikerjakan tidak sesuai dengan RAB, ketebalan seng, tinggi bangunan.

Mereka juga Meminta kepada Kejari Palas untuk segera memanggil dan memeriksa Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Palas, karena kami menilai dan menduga ada kongkalikong dengan pemborong proyek instalasi pembibitan ternak pemotongan sapi, Terang Yusuf.

” Aksi Unras pada hari ini berjalan dengan lancar, damai dan aman tanpa terjadi gangguan Kamtibmas, ” Imbuh Kasat Yusuf.(Sbn)

Judul: Sat Samapta Polres Palas Kawan Unras Penah Aktivis Sumut di Kejari Palas
Terbit juga di: LIPUTAN4.COM.
Reporter: ALI SABBAN