Berita  

Santri Ponpes Uswatun Hasanah Di Bacok Ketika Hendak Pulang Kerumah

santri-ponpes-uswatun-hasanah-di-bacok-ketika-hendak-pulang-kerumah

Liputan4.com, Luwu Timur- Seorang Santri dari Pondok Pesantren Uswatun Hasanah, Kecamatan Wotu, Kab. Luwu Timur ketika hendak pulang kerumah selepas sholat magrib tiba-tiba di hentikan dijalan oleh dua pemuda yang di duga telah melegak miras. (Jumat 30-04-2021).

Dihimpun informasi dari anggota Babinsa Koramil Kec. Wotu yang berada di lokasi bahwa santri atas nama Muhammad Budi Cahyono baru pulang dari Pondok Pesantren tempatnya sekolah menuju rumah tiba-tiba di hadang oleh dua pemuda di jalan Desa Tarengge tidak jauh dari perempatan tarengge. “ini korban baru mau pulang dari Pondok Pesantren Menuju rumah namun dijalan tiba-tiba di hadang oleh dua pemuda dan terjadi pemukulan dan penikaman”. Penjelasan Khaerul Anam (Babinsa Koramil Wotu di lokasi)


“kini kami lagi cari pelaku bersama Polsek Wotu” jelas Khaerul anam kembali

Selain itu orang tua korban yang di hubungi melalui pesawat Telepon menjelaskan pula bahwa anaknya yang hendak pulang dari pondok pesantren setelah sholat magrib tiba-tiba di hadang oleh dua pemuda yang di duga mabuk. “anak saya baru pulang dari pondok namun di jalan Desa Tarengge anak saya di tahan oleh dua orang dan tiba-tiba di pukul tampa mengetahui permasalahan”. Ungkap Sugito

“anak saya menjelaskan kesaya katanya ketika ditahan diteriaki oleh pelaku ini anak p…… dan tiba-tiba di pukul, merasa sakit anak saya melawan dan tiba-tiba salah seorang mencabut pisau dan menusuk anak saya”. Jelas gito lebih lanjut

“kini saya memasukan laporan ke Polsek Wotu atas apa yang di alami anak saya ini”. Tutup orang tua korban

 

Berita dengan Judul: Santri Ponpes Uswatun Hasanah Di Bacok Ketika Hendak Pulang Kerumah pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Biro Luwu Timur