Berita  

Sambut HUT RI ke 76, Dispersip Palnam Gelar Hiburan Stand up Comedy di Rutan Kelas IIB Pelaihari

sambut-hut-ri-ke-76,-dispersip-palnam-gelar-hiburan-stand-up-comedy-di-rutan-kelas-iib-pelaihari
Sambut HUT RI ke 76, Dispersip Palnam Gelar Hiburan Stand up Comedy di Rutan Kelas IIB Pelaihari
Tim Dispersip Palnam hibur warga binaan dengan adakan Stand up Comedy di Rutan kelas IIB Pelaihari (poto Aduy)

Liputan4.com, Pelaihari – Dalam rangka memeriahkan hari 17 agustus 2021, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalimantan Selatan kali ini berkegiatan di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Pelaihari

Mewakili Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Kadispersip) Provinsi Kalimantan Selatan, Ermawati A.Md, Kasi Pelayanan Kearsipan dan beserta rombongan disambut langsung oleh Kasubsi Pelayanan Tahanan Muhammad Fahrurrazi beserta Pejabat Struktural Rutan Kelas IIB Pelaihari, mewakili Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIB Pelaihari Budi Suharto AMd. IP., SH, Rabu (18/8)


Dalam kunjungannya Ermawati A.Md menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan tersebut sebagai tindak lanjut permohonan bantuan buku dan sarana prasarana perlengkapan perpustakaan dan juga memeriahkan HUT RI ke 76 sekaligus meninjau lokasi perpustakan yang ada di dalam rutan kelas IIB Pelaihari.

Kasubsi Pelayanan Tahanan Muhammad Fahrurrazi, mengatakan, Kami atas nama pimpinan mengucapkan banyak terima kasih kepada Dra Hj Nurliani Dardie M.AP, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Kadispersip) provinsi Kalimantan Selatan atas, Layanan kunjungan perpustakaan keliling yang selama ini berkunjung ke perpustakaan rutan pelaihari untuk meminjamkan buku buku bacaan bagi warga binaan rutan pelaihari dan atas kegiatan standup comedy yang menampilkan komika Mas Jamal cs telah menghibur warga binaan kami.
Mudah-mudahan kegiatan ini selalu berkelanjutan dikemudian harinya, harap Muhammad Fahrurrazi.

Sementara itu di tempat terpisah Karutan Kelas IIB Pelaihari, Budi Suharto AMd. IP., SH, mengucapkan terimakasih kepada Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan Dra Hj Nurliani Dardie M.AP melalui Tim Palnam telah berkunjung dan bersedia membantu kegiatan TBM (Taman Bacaan Masyarakat) di dalam Rutan Kelas IIB Pelaihari.

“Terimakasih kepada Tim Perpustakaan Palnam, dengan adanya sinergitas antara Rutan kelas IIB Pelaihari dengan Dispersip Palnam, diharapkan bisa membantu warga binaan memanfaatkan pengetahuannya dikehidupan sehari hari,” ungkap Karutan.

Senada dengan Karutan, Kasubsi Pelayanan Tahanan, Muhammad Fahrurrazi, mengatakan, bahwa Kegiatan ini diharapkan bisa membantu rutan kelas IIB Pelaihari dalam melakukan pembinaan kepada para warga binaan terutama dalam hal kegiatan pendidikan bagi mereka (WBP) yang putus sekolah akibat terlibat kasus hukum dan juga para WBP lainnya yang ingin mencari ilmu dan informasi melalui buku.

Sementara itu di tempat terpisah Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Kadispersip) Provinsi Kalimantan Selatan mengatakan, “Acara kalo gini tidak hanya perpustakaan keliling tapi kami juga memberikan hiburan Stand Up komedi tentang kemerdekaan dan perpustakaan bersama tallent berbakat di kalsel, seperti Rahmat jamal, Eqy morres dan Ramli Suryanaca. Kegiatan tersebut guna meningkatkan minat baca warga binaan serta hiburan untuk mereka,” ungkap Bunda Nunung sapaan akrab Kadispersip Kalsel

Tentunya juga tetap dengan mematuhi protokol kesehatan yang ketat dan tak lupa kami juga membagikan masker untuk warga binaan disana, beber Bunda Nunung.

Didampingi Kasubsi Pelayanan Tahanan Muhammad Fahrurrazi, Kasi Pelayanan Kearsipan, Ermawati A.Md dan tim di dampingi berkesempatan meninjau langsung kegiatan belajar mengajar PKB Bina pengayoman, serta buku – buku yang ada di perpustakaan rutan kelas IIB Pelaihari. (Nd/L4).

 

Berita dengan Judul: Sambut HUT RI ke 76, Dispersip Palnam Gelar Hiburan Stand up Comedy di Rutan Kelas IIB Pelaihari pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Tornado