LIPUTAN4.COM,JAKARTA- Di Dermaga Keberangkatan Kaliadem Muara Angke Polres Kepulauan Seribu menempatkan personelnya bergabung dengan Instansi terkait setempat untuk melaksanakan kegiatan pengamanan, himbauan protokol kesehatan dan pengecekan sertifikat vaksin Minggu (17/10).
Himbauan protokol kesehatan disampaikan kepada warga yang akan ke Pulau Seribu saat akan masuk ke dalam area Dermaga Keberangkatan.
Selain melakukan himbauan protokol kesehatan, personel Polres Kepulauan Seribu juga melakukan pengecekan sertifikat vaksin kepada warga saat di Pintu Masuk ke Dermaga Kapal.
“Selain melaksanakan pengamanan dan himbauan protokol kesehatan kita juga melakukan pengecekan sertifikat vaksin kepada warga yang akan ke Pulau Seribu,” jelas IPTU Suratman selalu Perwira pengendali dari Polres Kepulauan Seribu.
Tercatat, sejumlah 134 warga hari ini berangkat ke Pulau Seribu melalui Dermaga Keberangkatan Pelabuhan Kali adem Muara Angke dengan menggunakan 2 (dua) Kapal Tradisional dan 2 (dua) Kapan Dinas Perhubungan.
“Hal ini kita lakukan sebagai upaya edukasi dan mencegah penyebaran Covid-19 di Kepulauan Seribu,” ujarnya.
Berita dengan Judul: Saat akan Ke Pulau Seribu, 134 Warga di Himbau Taat ProKes dan Sudah Suntik Vaksin pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : taufik