Berita  

*Rumah Tertimpa Pohon ,Warga Ujung Tanah Tamalatea Numpang Di Rumah Orang Tuanya*

*rumah-tertimpa-pohon-,warga-ujung-tanah-tamalatea-numpang-di-rumah-orang-tuanya*

Liputan4.Com,Jeneponto_ Pasca rumah hancur akibat tertimpa pohon tumbang beberapa pekan lalu, warga ujung tanah kelurahan Tamanroya Kecamatan Tamalatea Jeneponto kini numpang di rumah tetangga yang tak lain adalah rumah orang tuanya sendiri.

Layu adalah korban bencana pohon tumbang tersebut tidak lagi mampu membangun rumahnya dikarenakan hanya tersisa puing-puing kayu yang sudah hancur, kondisi kurang mampu menjadi sebab ibu Layu hanya mampu berharap pemerintah terkait untuk pemulihan kondisi sosialnya saat ini, 16/03/21.


Layu yang suaminya keseharian hanya buruh serabutan (kerjaan tidak tetap) membuat kian sulit memenuhi kebutuhan hidup di tambah rumah sudah tidak ada.

Sejumlah pegiat sosial dan pemerintah kelurahan turut prihatin dengan kondisi ibu Layu dan berharap pemerintah dalam hal ini dinas sosial serta pihak terkait dapat turun secepatnya memberikan bantuan agar keadaan korban bencana dapat segera pulih baik secara ekonomi maupun secara kelayakan sosial.

Layu menuturkan dengan adanya kabar dari media tentang kondisinya, banyak yang turut serta prihatin termasuk ibu kelurahan yang mengunjunginya beberapa hari lalu membawa bantuan dasar pokok”, ucap Layu.

Sayangnya Dinas sosial Jeneponto belum memberikan tanggapan saat dihubungi lewat via ponsel, termasuk kaseksi bidang kemiskinan Awal Rani belum mampu memberikan tanggapan terkait hal ini dengan alasan butuh arahan kepala bidang terkait.

Semoga kondisi ibu Layu yang rumahnya hancur segera dapat penanganan maksimal dari pemerintah agar pemulihan keadaan keluarga dapat kembali pulih seperti sedia kala.

 

Artikel *Rumah Tertimpa Pohon ,Warga Ujung Tanah Tamalatea Numpang Di Rumah Orang Tuanya* pertama kali tampil pada LIPUTAN4.COM. Oleh: Basir Hasgas