Berita  

Rumah seni kota pekalongan mengadakan silahturahmi penyair nusantara serta baca puisi

rumah-seni-kota-pekalongan-mengadakan-silahturahmi-penyair-nusantara-serta-baca-puisi

Liputan4.com 24/10/2021 Kota Pekalongan
Jawa Tengah
Bulan Oktober terkenal dengan bulan sastra,
Rumah seni kota Pekalongan menyelenggarakan kegiatan pertemuan penyair Nusantara yang di pandegani oleh Rumah Seni kota Pekalongan, guna membangun rasa di dalam berkesenian serta membangun generasi untuk giat bersama dalam berkarya dengan sejalan perkembangan seni masa kini.(23/10/21).                                      Rumah seni kota pekalongan mengadakan silahturahmi penyair nusantara serta baca puisi Hadi lempe selaku penyair dan sekaligus budayawan serta wartawan kota Pekalongan mengatakan.”Bahwa kita harus mendidik serta memberikan nasehat kepada anak kita bahwa besok nanti harus peduli dan menghargai peninggalan yang sudah ada di negara ini, serta karya dari bangsa ini,” Untuk kegiatan penyair Nusantara ini, berguna untuk menjalin silahturahmi serta membangun generasi penerus untuk menyatukan penggiat seni.pungkasnya.

Anto angger perwakilan dari rumah seni kota Pekalongan mengatakan.” Kami adakan ini memang sulit apalagi di pandemi ini, di karenakan keterbatasan dana ataupun uang, tapi kita para penyair tetep berkarya guna bisa menjalin silahturahmi,dengan panggilan jiwa seni. kami tetap melakukan berkarya walaupun tidak bisa buat penghasilan. Alhamdulillah rekan rekan penyair meresponnya untuk berkarya dan penyelenggaraan silahturahmi penyair nusantara, Terimakasih buat rekan rekan yang telah menyuport dan merespon serta Sudi datang di acara silahturahmi penyair Nusantara. ucapnya.                          Rumah seni kota pekalongan mengadakan silahturahmi penyair nusantara serta baca puisi    Rumah seni kota pekalongan mengadakan silahturahmi penyair nusantara serta baca puisiApitoh selaku penyair dan dramawan dari teater NGEBYAK sanggar seni Jalu Estetika kabupaten Tegal. Mengatakan,” saya sangat senang, di adakan silahturahmi di dalam kotak penyair Nusantara, bertempat di wapres Jetayu kota Pekalongan.   Saya ikut membacakan 2 puisi karya sendiri. yang pertama berjudul, Opera kara muriyama yang di tulis pada tahun 2002, yang pernah masuk dalam 20 besar lomba cipta puisi di sanggar purbacaraka universitas udayana Bali, masuk di Antologi puisi Ning,serta yang kedua dengan judul lakon sesudah lakon yang di tulis pada tahun 2020. Demikian mas laheng terimakasih sudah ketemu di sini, kapan kapan bisa ketemu lagi.”Tetep semangat dan penyemangati seniman kota Pekalongan,Biar berdaya  dalam menghadapi kebudayaan luar, kita tumbuhkan kebudayaan kita.pungkasnya.


Berita dengan Judul: Rumah seni kota pekalongan mengadakan silahturahmi penyair nusantara serta baca puisi pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Karnadi