Para sinefil di media sosial sumringah setelah mendengar kabar bahwa sutradara kesohor Korea Selatan, Bong Joon-ho bakal membuat film baru yang dibintangi Robert Pattinson. Aktor asal Amerika Serikat yang tak lagi lekat dengan citra seri Twilight berkat peran-peran di beberapa film arthouse dan Batman terbaru, untuk pertama kalinya bekerja sama dengan Bong. Proyek kolaborasi keduanya, Mickey7, akan menjadi film berbahasa Inggris terkini dari Bong Joon-ho, setelah Okja.
Menurut detail yang diperoleh i-D, Mickey7 mengusung tema fiksi ilmiah, diadaptasi dari novel karangan Edward Ashton. Robert Pattinson kemungkinan bakal berperan sebagai sosok ‘expendable’, karyawan kontrak sebuah perusahaan di masa depan yang berusaha mengkolonisasi planet es bernama Niflheim. Premisnya sekilas mirip Moon. Si karyawan ini sudah dikloning enam kali.
Itu sebabnya, Mickey7 artinya adalah Mickey yang ke-7 setelah berulang kali celaka di planet tersebut. Si tokoh utama masih menyimpan memori dari ekspedisi gagal sebelumnya. Ketika Mickey ke-7 menghilang di tengah misi, perusahaan lantas menghadapi masalah besar.
Novel fiksi ilmiah yang jadi inspirasi film ini baru terbit pada Februari 2022. Namun kita bisa menduga bila kualitas ceritanya dianggap menarik oleh Bong Joon-ho, sehingga sebelum terbit pun dia sudah membeli hak adaptasi filmnya.
Film terbaru Bong sangat dinanti penggemar sinema di berbagai negara, setelah sineas berusia 52 tahun itu mencatatkan rekor melalui Parasite, peraih penghargaan Oscar untuk film terbaik meski statusnya adalah film yang tidak berbahasa Inggris. Sutradara kenamaan Hollywood, Martin Scorsese sampai mengirim surat untuk Bong, menyatakan kekagumannya serta harapan untuk “segera menyaksikan proyek film [Bong] selanjutnya.”
Selain Robert Pattinson, aktris yang sudah dua kali berkolaborasi dengan Bong, yakni Tilda Swinton, dikabarkan turut membintangi Mickey7. Selebihnya, menurut laporan Variety, belum nama aktor Hollywood lain yang dipastikan akan turut terlibat dalam Mickey7.
Proses syuting film ini dijadwalkan berlangsung di London pada Agustus 2022 hingga Desember mendatang. Warner Bros akan memproduseri dan mengedarkan film tersebut.
Jika proses syuting dan pascaproduksi berlangsung sesuai jadwal, para pengamat industri memperkirakan Mickey7 bisa menjadi film yang tampil dalam Festival Cannes 2023. Bong Joon-ho sendiri punya peruntungan yang bagus dengan festival di Prancis tersebut, karena beberapa filmnya rutin meraih penghargaan. Apabila asumsi tersebut akurat, maka kolab antara Bong Joon-ho dan Robert Pattinson bisa memicu hype menjelang ajang Oscar setahun sesudahnya.
Follow i-D di Instagram dan TikTok untuk mengikuti kabar dunia hiburan terbaru.