Berita  

Presiden Jokowi Resmikan Nasdem Tower

presiden-jokowi-resmikan-nasdem-tower

JAKARTA, Liputan4.com | Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem kini memiliki kantor
baru setelah melalukan proses perombakan total kantor terdahulu selama sekitar 18 bulan.

Kantor DPP NasDem ini terletak di Jalan RP Soeroso No. 42-46, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat.


Ditandai dengan penandatanganan prasasti, Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ketua
Umum Partai NasDem Surya Paloh meresmikan NasDem Tower pada Selasa, 22 Februari
2022.

Sebelumnya, Presiden Jokowi tiba di NasDem Tower sekitar pukul 10.10 WIB. Kedatangan
orang nomor satu di Indonesia ini disambut hangat Ketua Umum NasDem Surya Paloh, Ketua Mejelis Tinggi NasDem Jan Darmadi, dan Ketua Dewan Perimbangan NasDem Siswono Yudo
Husodo.

Selain menyampaikan amanatnya, Presiden Jokowi sempat meninjau sejumlah ruangan yang
di gedung berlantai 23 itu. Beberapa di antaranya adalah ruang kerja Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum NasDem, ruang Siber dan Digitalilasi, serta Perpustakaan Panglima Itam.

Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPP NasDem Charles Meikyansah menyampaikan bahwa keluarga besar NasDem sangat bersyukur dengan selesainya
pembangunan NasDem Tower yang kemudian diresmikan oleh Presiden Jokowi.

“Alhamdulillah. Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa pembangunan NasDem Tower rampung dengan sangat baik dan diresmikan langsung oleh Presiden Jokowi,” ungkap Charles.

Anggota Komisi XI DPR itu mengungkapkan peresmian NasDem Tower dilaksanakan dengan
menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat.
“Setiap undangan, mulai dari fungsionaris DPP, para pejabat asal NasDem, kepanitian, pengisi acara, satuan pengamanan, wartawan, hingga petugas gedung dan konsumsi wajib menjalani
tes PCR (Polymerase Chain Reaction) Covid-19 yang dilaksanakan serentak kemarin.
Jumlahnya hanya sekitar 200 orang,” terang Charles.

Dia menambahkan, para tamu undangan dan kader yang hadir itu jiga melakukan scan QR
Code melalui aplikasi PeduliLindungi sebelum memasuki NasDem Tower.

Peresmian NasDem Tower juga berlangsung secara hybrid dan disaksikan oleh kader NasDem
di 34 provinsi di Indonesia, melalui media sosial dan kanal YouTube official Partai NasDem.

Lebih jauh Charles menyatakan seluruh keluarga besar NasDem berharap, selesainya
pembangunan NasDem Tower ini dapat meningkatkan peran dan keberadaan NasDem di
tengah-tengah masyarakat, utamanya dalam pembangunan bangsa dan meningkatkan berbagai
kebaikan bagi masyarakat.

Sebagai informasi, pembangunan NasDem Tower yang bernuansa modern ini menggunakan struktur baja komposit, yaitu perpaduan struktur baja dan beton sehingga didapatkan konstruksi
bangunan yang ideal, aman, kuat dan tahan lama. NasDem Tower memiliki total luas 30.000 meter persegi.

(Willy)

Berita dengan Judul: Presiden Jokowi Resmikan Nasdem Tower pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Fredi Andi Baso